Angka Pemesanan Toyota Calya Tembus 21.700 Unit

Rabu, 14 September 2016 - 10:59 WIB
Angka Pemesanan Toyota...
Angka Pemesanan Toyota Calya Tembus 21.700 Unit
A A A
SEMARANG - PT Toyota Astra Motor (TAM) melaporkan angka pemesanan mobil anyar Toyota Calya secara nasional hingga 10 September 2016 telah menembus 21.700 unit. Hal ini menjadi angka fantastis mengingat mobil ini baru diluncurkan sekitar 2 bulan.

"Penjualan Toyota hingga saat ini berhasil menembus 21.700 unit pemesanan. Hal tersebut sebagai respons positif masyarakat terhadap produk kami," ujar Executive General Manager PT TAM, Anton Jimmi Suwandi di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (14/92016).

Dia menuturkan dengan angka penjualan 2.225 unit pada ajang pameran automotif terbesar di GIIAS 2016, Calya membuktikan bahwa penampilannya berhasil mencapaikan pesan sesuai tema peluncurannya sebagai Wonderful Surprise.

Anton menyadari besarnya animo pasar, untuk beberapa tipe konsumen harus menunggu dua bulan. "Secara produksi kami siap memenuhi permintaan pasar. Kami meminta maaf kalau konsumen yang memesan beberapa tipe yang banyak pemesanannya harus menunggu," katanya.

Bagi Toyota sendiri, kehadiran Calya yang dalam bahasa Sanksekerta berarti “Sempurna” diharapkan tidak hanya mampu memenuhi hasrat pelanggan, tapi juga dapat memberi dukungan terhadap pengembangan industri automotif nasional.

Hadirnya kendaraan new entry MPV ini diproyeksikan akan semakin memperluas ceruk pasar otomotif secara nasional. Apalagi dengan local content sekitar 90%, kontribusi Calya terhadap penggunaan komponen lokal yang akan cukup besar.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0764 seconds (0.1#10.140)