Satu Dekade Jambore Toyota 2017, Pembuktian Komitmen Berkelanjutan

Sabtu, 29 Juli 2017 - 12:55 WIB
Satu Dekade Jambore...
Satu Dekade Jambore Toyota 2017, Pembuktian Komitmen Berkelanjutan
A A A
JAKARTA - Suara terompet angin menandai dibukanya Toyota Jambore 2017 di Hall B1 dan B2 JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (29/7/2017). Ribuan komunitas pecinta Toyota tumplek blek meramaikan silaturahmi pemakai mobil Toyota.

Mengusung tema Let's Go Beyond, acara gelaran PT Toyota-Astra Moyor (TAM) dihadiri ribuan orang dari 18 komunitas pemilik mobil Toyota yang tergabung dalam Toyota Owner Club (TOC) Jakarta dan sekitarnya. Event rutin tahunan yang memasuki satu dekade ini menjadi momen bagi Toyota untuk menegaskan komitmen berkelanjutan bersama pelanggan setianya.

"Semua anggota komunitas TOC diharapkan berperan sebagai brand ambassador Toyota," ujar Presiden Direktur PT Toyota Astra-Motor (TAM), Yoshihiro Nakata, Sabtu (29/7/2017).

Yoshihiro kagum dengan antusiasme 1.500 peserta dari TOC Jabodetabek yang membuat heboh Toyota Jamboree 2017. TAM ingin mengajak anggota komunitas untuk melakukan sesuatu yang lebih dengan Toyotanya.

"Toyota Jamboree menjadi momen tepat bagi TAM untuk menegaskan komitmen berkelanjutannya dalam mengimplementasikan semangat Let's Go Beyond demi memberikan yang terbaik kepada pelanggan," kata Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Henry Tanoto.

Tahun ini, seiring hadirnya line-up terbaru Toyota di segmen Multi Activity Vehicle (MAV) dan entry medium Multi Purpose Vehicle (MPV), yaitu Sienta dan Calya, jumlah komunitas TOC semakin berkembang.

Selain TVCI (Toyota Vios Club Indonesia), AXIC (Avanza Xenia Indonesia Club), ID42NER (Toyota Fortuner Club of Indonesia), Great Corolla Club dan ISC (Toyota Starket Club), masih banyak komunitas Toyota lainnya yang tergabung dalam TOC.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0175 seconds (0.1#10.140)