Kagumi Seni Automotif, Dubes Arab Saudi Buka Pameran Mobil Klasik

Sabtu, 14 April 2018 - 17:01 WIB
Kagumi Seni Automotif, Dubes Arab Saudi Buka Pameran Mobil Klasik
Kagumi Seni Automotif, Dubes Arab Saudi Buka Pameran Mobil Klasik
A A A
JAKARTA - Apakah Anda penggemar mobil klasik, khususnya pabrikan Mercedes-Benz? Kalau iya, yuk mampir di pameran mobil klasik Mercedes-Benz Classic Expo 2018 di One Belpark Mall, Jakarta.

Pameran tersebut dibuka langsung oleh Duta Besar Arab Saudi, Usamah Muhammad Al-Syu'aiby, Sabtu (14/4/2018). Dalam sambutannya, Dubes Usamah menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan pameran mobil klasik tersebut. Terselenggaranya pameran ini menunjukkan selera dan minat masyarakat Indonesia yang tinggi terhadap hobi berkelas itu.

Menurut dia, kecintaan dan perhatian publik Indonesia tidak kalah dibandingkan masyarakat Eropa dan Amerika. Mereka memang dikenal mempunyai perhatian tinggi terhadap mobil klasik.

Dubes Usamah juga menyatakan apresiasi dan kekagumannya pada berbagai model dan jenis mobil yang ditampilkan. Kendaraan yang mengekpresikan seni automotif yang berkualitas tinggi.

Perhelatan bertajuk Exploring The Star Legend ini dijadwalkan berlangsung selama dua hari, 14-15 April 2018. Selain pameran mobil klasik, acara juga menampilkan berbagai acara, seperti bazaar parts dan aksesoris, mini museum, photo booth, kontes, talk show dan lelang antik.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9914 seconds (0.1#10.140)