Mazda Year End Campaign Tawaran Kejutan Menarik di Akhir Tahun

Kamis, 27 Desember 2018 - 11:51 WIB
Mazda Year End Campaign...
Mazda Year End Campaign Tawaran Kejutan Menarik di Akhir Tahun
A A A
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), agen pemegang merek Mazda di Indonesia, mengadakan program Mazda Year End Campaign 2018 yang dimulai sejak 1 November-31 Desember 2018. Program akhir tahun yang dilaksanakan di seluruh dealer Mazda (3S) di Indonesia ini menawarkan berbagai keuntungan menarik bagi para konsumen Mazda.

Pemilik mobil Mazda yang melakukan perawatan di bengkel resmi dapat memperoleh berbagai keuntungan yang dita warkan, mulai gratis oli, filter oli, bahkan diskon jasa dan aksesori asli Mazda hingga 40%.

“Perjalanan liburan akhir tahun merupakan hal yang kerap dinanti masyarakat Indonesia, termasuk para pemilik mobil Mazda. Karena itu, program Mazda Year End Campaign 2018 ini kami hadirkan untuk memberi jaminan ketenangan bagi para pemilik mobil Mazda yang akan melakukan perjalanan liburan untuk bersama-sama merayakan pergantian tahun dan menyambut tahun baru dengan harapan dan semangat baru,” ujar Igor Panjaitan, Customer Service Director PT EMI.

Selain itu, para pelanggan memiliki kesempatan mendapatkan lucky dip yang tersedia berupa voucher travel Rp5 juta, voucher bensin Rp500.000, voucher aksesori Rp500.000, voucher suku cadang gratis (oli dan filter oli) untuk servis selanjutnya, serta hadiah menarik lainnya.

Guna mengetahui syarat dan ketentuan yang berlaku untuk mendapatkan keuntungan tersebut, pelanggan dapat menghubungi dealer Mazda terdekat.

“Untuk selalu memasti kan keamanan dan kenya manan berkendara, kami berharap konsumen selalu melakukan perawatan berkala di dealer resmi Mazda, karena didukung peralatan dan teknisi Mazda yang andal dan terlatih serta suku cadang asli yang berkualitas dan bergaransi, dengan tidak lupa selalu lakukan service booking,” ungkap Igor.

Menurut Igor, suku cadang asli Mazda telah dirancang khusus untuk kendaraan Mazda sehingga memberikan ketahanan, kualitas, dan jaminan mutu kendaraan terbaik.

“Mazda sangat memperhatikan keamanan dan kenyamanan konsumen saat berkendara. Untuk itu, Mazda terus mengembangkan suku cadang asli,” ucapnya.

Setiap suku cadang asli, seperti Mazda Genuine Oil (MGO), Mazda Brake Cleaner, Mazda Deposit Cleaner, Mazda Recommended Battery Q90 (i-Stop system), Mazda Engine Cleaner (yang akan diperkenalkan dalam waktu dekat ini), dirancang khusus sesuai spesifikasi kendaraan Mazda.
(don)
Berita Terkait
Jadi SUV Terkuat Mazda,...
Jadi SUV Terkuat Mazda, Ini Hal-hal yang Bikin CX-60 Istimewa
Mazda CX-50 Resmi Meluncur,...
Mazda CX-50 Resmi Meluncur, Ini yang Bikin Beda dengan Mazda CX-5
Mazda2 Baru Nongol di...
Mazda2 Baru Nongol di Thailand, Ada Pilihan Mesin Diesel
Mazda Indonesia Hadirkan...
Mazda Indonesia Hadirkan Produk Unggulan di GJAW 2023
Mazda Indonesia Bawa...
Mazda Indonesia Bawa 6 Mobil Baru Tahun Depan, Ada Varian Listrik Murni
Mazda-3 dan CX-30 Dilengkapi...
Mazda-3 dan CX-30 Dilengkapi Mesin Baru dan Teknologi Canggih Terkini
Berita Terkini
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
18 jam yang lalu
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
1 hari yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
1 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
1 hari yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
1 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
1 hari yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved