Manjakan Konsumen, Mitsubishi Indonesia Meningkatkan Layanan Purnajual
A
A
A
JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga Mitsubishi di Indonesia, menyuguhkan layanan purnajual terbaru bagi pelanggannya, yakni Mitsubishi One.
Program ini fokus pada lima pelayanan, yakni One Spirit, One Hospitality Standard, One Service Standard, One Unity, dan One Vision. “Kami terus memastikan kepuasan pelanggan dan terus mengembangkan layanan after sales,” kata Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI, dalam peluncuran program, di Intercontinenal Hotel Jakarta, Jumat (21/11/2019).
Dalam kesempatan yang sama, Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI memaparkan, ada sejumlah kegiatan yang dilakukan perusahaan dalam memenuhi kebutuhan konsumennya.
Antara lain, Mitsubishi Service Caravan, yang merupakan program reguler dari Mitsubishi Motors Corporations (MMC), dan telah dilaksanakan di beberapa negara Asia.
Kemudian Parts & Accessories Waranty, merupakan program garansi baru dari purnajual MMKSI. “Ada juga New 24 Hours Emergency Services, merupakan pengembangan dari layanan 24 Hours Emergency Services (HES) Mitsubishi Motors,” papar Hamazaki.
Lebih lanjut, kata Hamazaki, Body & Paint Expansion, yang bertujuan untuk memastikan konsumen mendapatkan layanan bodi dan cat berstandar Mitsubishi Motors.
“Terakhir New Aftersales Products. Kami memperkenalkan produk-produk baru seperti ban, baterai, bulb, pelumas, engine cleaner & coating, serta instant tire repair kit,” jelasnya.
Director of Sales Marketing PT MMKSI, Iwann Kuncoro, mengatakan program purnajual ini adalah strategi yang baik. Sebab, di saat pasar nasional sedang turun, inilah kesempatan perusahaan untuk memberikan layanan lebih baik lagi.
“Di saat pasar yang lagi turun, tentu konsumen akan lebih concern merawat mobilnya agar lebih awet,” tandas Irwan.
Program ini fokus pada lima pelayanan, yakni One Spirit, One Hospitality Standard, One Service Standard, One Unity, dan One Vision. “Kami terus memastikan kepuasan pelanggan dan terus mengembangkan layanan after sales,” kata Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI, dalam peluncuran program, di Intercontinenal Hotel Jakarta, Jumat (21/11/2019).
Dalam kesempatan yang sama, Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI memaparkan, ada sejumlah kegiatan yang dilakukan perusahaan dalam memenuhi kebutuhan konsumennya.
Antara lain, Mitsubishi Service Caravan, yang merupakan program reguler dari Mitsubishi Motors Corporations (MMC), dan telah dilaksanakan di beberapa negara Asia.
Kemudian Parts & Accessories Waranty, merupakan program garansi baru dari purnajual MMKSI. “Ada juga New 24 Hours Emergency Services, merupakan pengembangan dari layanan 24 Hours Emergency Services (HES) Mitsubishi Motors,” papar Hamazaki.
Lebih lanjut, kata Hamazaki, Body & Paint Expansion, yang bertujuan untuk memastikan konsumen mendapatkan layanan bodi dan cat berstandar Mitsubishi Motors.
“Terakhir New Aftersales Products. Kami memperkenalkan produk-produk baru seperti ban, baterai, bulb, pelumas, engine cleaner & coating, serta instant tire repair kit,” jelasnya.
Director of Sales Marketing PT MMKSI, Iwann Kuncoro, mengatakan program purnajual ini adalah strategi yang baik. Sebab, di saat pasar nasional sedang turun, inilah kesempatan perusahaan untuk memberikan layanan lebih baik lagi.
“Di saat pasar yang lagi turun, tentu konsumen akan lebih concern merawat mobilnya agar lebih awet,” tandas Irwan.
(wbs)