Demand Tinggi, All-New Mazda CX-8 Isi Celah Segmen CX-5 dan CX-9

Sabtu, 23 November 2019 - 05:10 WIB
Demand Tinggi, All-New...
Demand Tinggi, All-New Mazda CX-8 Isi Celah Segmen CX-5 dan CX-9
A A A
JAKARTA - Tingginya permintaan mobil three-row SUV di antara segmen Mazda CX-5 dan CX-9 di pasar Indonesia dijawab dengan kehadiran All New Mazda CX-8. Ya, Jumat (22/11), All new Mazda CX-8 resmi mengaspal di Indonesia.

PT Eurokars Motor Indonesia (EMI)menghadirkan All New Mazda CX-8, sebuah three-row SUV, untuk pasar Indonesia. Kehadiran SUV baru ini menambah jajaran produk keluarga Mazda yang merupakan flagship premium.

’’Kehadiran All New Mazda CX-8 merupakan janji Mazda untuk memenuhi keinginan konsumen sehingga bisa meningkatkan market dan brand awareness Mazda di Indonesia,’’kata Presiden Direktur PT Eurokars Motor Indonesia Roy Arman Arfandy saat launching All New Mazda CX-8 di Jakarta, Jumat (22/11).

Roy menjelaskan, posisi Mazda CX-8 akan mengisi celah di antara Mazda CX-5 dan Mazda CX-9 di pasar Indonesia. Menurutnya, segmentasi pasar yang digarap oleh PT EMI adalah konsumen papan atas penyuka SUV premium dan menjadikan mobil sebagai gaya hidup.

’’All New Mazda CX-8 merupakan salah satu ikonik SUV yang ditunggu penggemar Mazda di Indonesia. Menjadi genre baru SUV kombinasi yang belum pernah ada sebelumnya,’’ujarnya.

Roy mengungkapkan bahwa All-New Mazda CX-8 ini sejatinya hanya diperuntukkan bagi pasar Jepang saja.Namun, karena tingginya permintaan pasar di luar Jepang maka mulai dijual ke Australia dan Asia Tenggara.

All New Mazda CX-8 memiliki dua varian, yakni Mazda CX-8 Elite yang dibanderol Rp746.800.000 dan Mazda CX-8 Touring dijual dengan harga Rp664.800.000 semuanya on the road Jakarta. PT EMI mengantisipasi tingginya permintaan All New Mazda CX-8 dengan menyediakan unit yang ready stock untuk pasar Indonesia.

’’Pendistribusian Mazda CX-8 secara nasional. Tahap pertama untuk dealer dan konsumen bisa kita penuhi. Bagi konsumen yang benar-benar ingin segera memiliki Mazda CX-8, unitnya sudah tersedia,’’kata Roy. ’’Demandnya tinggi. Kalau indent, dalam waktu satu bulan bisa dipenuhi kebutuhannya.’’
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7568 seconds (0.1#10.140)