Australia Luncurkan Kamera AI Yang Bisa Deteksi Pengemudi Lalai

Senin, 13 Januari 2020 - 10:01 WIB
Australia Luncurkan...
Australia Luncurkan Kamera AI Yang Bisa Deteksi Pengemudi Lalai
A A A
SYDNEY - Ketika melihat kamera lalu lintas, biasanya sebagian besar dari mereka digunakan untuk menangkap pengemudi yang melanggar batas kecepatan dan juga untuk menangkap mereka yang mencoba untuk menerobos lampu merah. Namun, lain halnya ketika menangkap pengemudi yang mengirim pesan teks saat mengemudi, itu agak rumit dan biasanya perlu dilakukan proses secara manual.

Setidaknya itulah yang terjadi di seluruh dunia kecuali Australia, karena pemerintah negara tersebut meluncurkan apa yang mungkin akan menjadi kamera AI (Artificial Intelligent) pertama di dunia yang dapat menangkap pengemudi yang asyik menggunakan ponsel saat sedang mengemudi.

Kamera ini nantinya akan diluncurkan di negara bagian New South Wales, dimana pemerintah berharap dengan menggunakan kemampuan kamera ini dapat menemukan pengemudi serupa, untuk mencegah serta mengurangi kecelakaan yang terjadi akibat kelalaian dalam mengemudi.

“Beberapa orang belum mendapatkan informasi mengenai penggunaan ponsel secara legal dan aman. Jika mereka berpikir bahwa mereka dapat terus menempatkan keselamatan diri mereka sendiri, penumpang mereka, dan masyarakat dalam risiko tanpa konsekuensi, mereka berada dalam rude-shock” ujar Andrew Constance selaku Menteri Transportasi dan Jalan New South Wales yang dikutip dalam laman ubergizmo.

Pengemudi yang ketahuan mengirim pesan saat mengemudi selama tiga bulan pertama sistem dihidupkan, akan menerima surat peringatan. Setelah itu, pengemudi yang tertangkap kemudian akan dikenakan denda sebanyak AUSD 344 beserta lima poin demerit.

Australia sendiri nantinya berencana untuk memperluas sistem, di mana sistem ini diperkirakan akan melakukan 135 juta pemeriksaan kendaraan setiap tahun pada tahun 2023.
(wbs)
Berita Terkait
Lima Aksesoris Mobil...
Lima Aksesoris Mobil yang Sebaiknya Tidak Digunakan
Otoproject Bakal Pamerkan...
Otoproject Bakal Pamerkan Aksesoris Mobil Terbaru di IIMS 2025
Perbedaan Sunroof, Moonroof,...
Perbedaan Sunroof, Moonroof, dan Panoramic Roof pada Mobil
Dashcam Mobil, Makin...
Dashcam Mobil, Makin Dibutuhkan tapi Jangan Sekadar Punya
SRV Siapkan Aksesoris...
SRV Siapkan Aksesoris Offroad Buat SUV yang Ingin Arogan di Hutan
Kebutuhan Aksesoris...
Kebutuhan Aksesoris Mobil Meningkat, Otoproject Lebarkan Cabang ke Bekasi
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
2 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
9 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
11 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
13 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
14 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
15 jam yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved