Fiat 500 Kena Recall di Australia

Kamis, 07 Agustus 2014 - 15:46 WIB
Fiat 500 Kena Recall...
Fiat 500 Kena Recall di Australia
A A A
CANBERA - Fiat resmi mengumumkan penarikan kembali Fiat 500 terkait ditemukannya masalah pada kabel yang menyebabkan gangguan potensial di kolom kemudi.

Melansir laman Inautonews, Kamis (7/8/2014) menurut ACCC, komisi persaingan konsumen Australia cacat dapat menyebabkan gangguan potensial dari kabel di bawah dashboard sehingga meningkatkan risiko kecelakaan.

Dengan adanya laporan ini, maka Fiat harus melakukan penarikan kembali yang meliputi 4.000 unit kendaraan. Pemilik harus melakukan pemeriksaan kembali ke dealer untuk membetulkan masalah ini.

Fiat Chrysler Group Australia mengatakan belum mengetahui laporan ini yang melibatkan nobil yang produksi dari 2010 hingga 2014. Jaringan dealer perusahaan akan membuat perbaikan yang diperlukan dan melakukan penggantian secara gratis untuk kendaraan yang terkena dampak.

Penarikan kembali akan dimulai segera mungkin dan pemilik model yang disebutkan di atas akan diberitahu oleh surat. Untuk rincian tambahan pemilik Fiat 500 2010-2014 hanya tinggal menghubungi dealer Fiat lokal mereka.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0793 seconds (0.1#10.140)