Chevrolet Pajang Corvette Stingray di IIMS 2014

Jum'at, 19 September 2014 - 13:39 WIB
Chevrolet Pajang Corvette Stingray di IIMS 2014
Chevrolet Pajang Corvette Stingray di IIMS 2014
A A A
JAKARTA - Chevrolet Indonesia memajang Corvette Stingray di Indonesia International Motor Show (IMS) 2014, di Hall A-2.

Stingray berbagi panggung bersama model yang sudah eksis, seperti Orlando, Captiva, Spin, Spin Activ,dan Aveo. Lantas apa kelebihan mobil ini? Mobil sport kebanggaan negeri Paman Sam ini, menjadi bintang di film Transformers: Age of Extinction dan Captain America: The Winter Soldier.

Konstruksi bodi Corvette Stingray dibangun dari campuran composite dan carbon fiber. Sasisnya dibekali campuran aluminum dan magnesium, yang diklaim lebih ringan tapi lebih rigid.

Stingray memiliki panjang 4.493 mm, lebar 1.877 mm, tinggi 1.235 mm dan jarak sumbu roda 4.493 mm. Bobot kosong untuk tipe coupe 1.499 kg, sedangkan untuk tipe convertible 1.529 kg.

Stingray dipersenjatai jantung V8 6.2-liter direct injection. Jantung tersebut mampu menghembuskan tenaga 455 dk pada putaran mesin 6.000 rpm. Serta torsi maksimal 460 Nm pada 4.600 rpm.

Tenaga yang dihasilkan dari ruang bakar ditransfer ke aspal jalan menggunakan transmisi manual Activ Rev Match 7-percepatan atau otomatik Active Rev Match w/Z51 paddle shift 8-percepatan.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7965 seconds (0.1#10.140)