Daftar Tunggu Koenigsegg Regera Capai 21 Bulan

Kamis, 12 Maret 2015 - 14:43 WIB
Daftar Tunggu Koenigsegg Regera Capai 21 Bulan
Daftar Tunggu Koenigsegg Regera Capai 21 Bulan
A A A
GENEWA - Koenigsegg baru saja resmi melepas Regera di Genewa Motor Show 2015. Pabrikan juga sudah membuka keran pemesanan hypercar baru ini. Namun ada sejumlah syarat yang diberlakukan.

Dilansir dari Leftlanenews, Kamis (12/3/2015), pertama, pembeli potensial sudah disodorkan fakta, bahwa mereka harus menunggu 18 bulan dari pemesanan sampai mobil tiba di garasi rumah. Kedua, pelanggan tidak bisa merubah warna cat yang sudah dipiluh. Jika kemudian berubah pikiran dan memaksa ubah warna cat, pembeli harus menambah biaya 60 ribu euro atau sekitar Rp836,66 juta. Itu pun ditambah waktu tambahan 3 bulan.

Direktur Penjualan Koenigsegg Andreas Petre mengatakan, selama Genewa Motor Show 2015, sudah ada beberapa pelanggan yang tergoda membeli Regera. Sebab mobil ini hanya diproduksi 80 unit.

Koenigsegg memperkenalkan dua mobil baru di Geneva Motor Show 2015. Mobil pertama bernama Regera, yang disebut sebagai Megacar. Sementara mobil kedua bernama Agera RS, yang dibangun sebagai evolusi dari Agera.

Diklaim sebagai Megacar, Regera setidaknya akan menghasilkan 1.341dk. Peluncurannya ditengarai merupakan langkah Koenigsegg menikung Bugatti. Sebab Veyron dipastikan discontinue, sementara sang pengganti Chiron baru meluncur 2017.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7081 seconds (0.1#10.140)