Dikunjungi 103 Ribu Orang dan 500 Juta Penonton, Ini Fakta MotoGP Mandalika 2023 yang Tak Banyak Diketahui
Kamis, 19 Oktober 2023 - 15:21 WIB
5. Didukung 103 UMKM
Presiden Direktur Dyandra & Co Daswar Marpaung mengatakan, kehadiran side event yang meriah tahun ini turut menunjang antusiasme tinggi dari penonton Indonesian GP 2023.Bahkan, event ini juga jadi ajang para UMKM untuk mengangkat usahanya ke panggung dunia. Tercatat ada 103 UMKM yang bergerak di bidang kuliner, kerajinan tangan, hingga fesyen turut meriahkan gelaran ini.
Karena ada empat zona besar, yakni Merdeka Zone, Bhinneka Zone, Pusaka Zone, dan Tropika Zone, yang diisi oleh berbagai acara seperti panggung hiburan Pertamina Energizing Stage, Biker’s Lot, ajang test ride, tenda UMKM, hingga area makan dan minum (food & beverages) bernama Fuel Up.
Baca Juga
6. Tidak Ada Lagi Kemacetan Panjang
Daswar mengatakan, selain bertambahnya jumlah akses menuju NTB, kelancaran arus menuju Sirkuit Mandalika pun patut diapresiasi. Tahun ini, tak ada lagi kemacetan panjang menuju dan dari Sirkuit Mandalika berkat adanya penambahan infrastruktur jalan dan koordinasi yang lebih baik dengan pihak-pihak terkait.Pastinya tidak ada yang sempurna, namun catatan-catatan yang sebenarnya sangat minim akan kami jadikan penyemangat untuk gelaran tahun depan,”ujarnya.
Adapun pelaksanaan hingga berakhirnya ajang balap Indonesian GP 2023 di Sirkuit Mandalika adlaah hasil kolaborasi pemerintah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), hingga badan swasta.
Sponsor resmi ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 antara lain Pertamina, BNI, Mandiri, PLN, BTN, Semen Indonesia Group, BRI, BSI, Telkom Indonesia, Telkomsel, Taspen, Pupuk Indonesia, MIND ID, Jasaraharja, Jasamarga, Aprilia, AHM, dan Helm KYT.
(dan)
tulis komentar anda