5 Fakta Menarik di Balik Kasus Xpander Tabrak Porsche

Jum'at, 22 Maret 2024 - 17:15 WIB
Mitsubishi Expander menabrak showroom mobil hingga menyebabkan satu unit mobil Porsche 911 GT3 rusak di PIK 2. (Foto: Dok MNC)
JAKARTA - Insiden pengendara mobil Mitsubishi Expander menabrak showroom mobil hingga menyebabkan satu unit mobil Porsche 911 GT3 rusak pada Kamis (14/3/2024) di Pantai Indah Kapuk 2, Tangerang, Banten masih menarik diulas.

Menurut pihak kepolisian, bagian mobil Porsche yang rusak antara lain di bagian kap depan dan menelan kerugian sekira Rp5,7 miliar.

Berikut fakta-fakta menarik di balik kasus Xpander tabrak Porsche dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (22/3/2024).



1. Kronologi Kejadian:



Peristiwa Xpander menabrak Porsche terjadi pada Rabu, 13 Maret 2024 sekitar pukul 11.00 WIB di Showroom Ivan's Motor, Jalan Thamrin Boulevard PIK 2, Sedayu, Indo City, Kabupaten Tangerang.

Mobil yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah Mitsubishi Xpander berwarna hitam, Porsche berwarna krem/putih, bertipe GT3. Disebutkan, mobil Xpander yang melaju di jalan utama tiba-tiba menabrak kaca showroom dan Porsche yang dipajang di dalamnya hingga rusak parah. Polisi memperkirakan laju kendaraan saat kecelakaan 40-50 Km per jam.



2. Pengemudi Xpander mabuk



Sopir Xpander berinisial JS (42) dinyatakan berada di bawah pengaruh minuman keras saat kejadian. Kepada polisi JS mengaku telah mengonsumsi minuman keras jenis vodka. Kini yang bersangkutan telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Disebutkan, pengemudi Xpander mengaku siap mengganti seluruh kerugian.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More