Cara Merawat Bagasi dan Pintu Mobil SUV, Berikut Panduan Lengkapnya
Jum'at, 17 Mei 2024 - 20:00 WIB
3. Merawat Kebersihan Interior Bagasi
Merawat komponen mobil tentunya harus dilakukan dengan menjaga kebersihan setiap saat. Salah satu cara tepat dengan membersihkannya menggunakan vacuum cleaner setelah kendaraan digunakan. Hindari membersihkan ketika kotoran sudah menumpuk karena bisa mempercepat kerusakan pada komponen mobil tersebut.
4. Menutup Pintu Perlahan
Kerusakan pada bagian pintu ataupun bagasi mobil seringkali terjadi karena terlalu kasar saat menutupnya. Akibatnya, pintu akan sulit tertutup dengan rapat dan membuat sistem penguncian pada mobil tidak bekerja dengan optimal.
Maka, ketika hendak menutup pintu atau bagasi mobil harus dilakukan secara perlahan. Upaya ini nampak sederhana untuk merawat mobil agar tidak mudah rusak akibat penggunaan yang kasar.
5. Hindari Membawa Beban Berlebihan
Setiap mobil dilengkapi dengan bagasi untuk memuat bawaan selama di perjalanan. Tentunya berbagai tipe mobil SUV ini memiliki jumlah kapasitas beban maksimal yang berbeda-beda.
Hal ini perlu diketahui agar bisa memanfaatkan ruang bagasi mobil sesuai dengan kebutuhan. Hindari membawa terlalu banyak barang ke bagasi dengan kapasitas melebihi batas yang ditentukan.
6. Periksa Secara Berkala di Bengkel
Lihat Juga :