Kabar Gembira, MINI Tidak Suntik Mati MINI dengan Atap Terbuka

Kamis, 13 Mei 2021 - 07:00 WIB
Generasi baru MINI Convertible akan dihadirkan pada 2025. Foto/Paultan.
JAKARTA - MINI akhirnya memberi kepastian nasib MINI Convertible yang disebut-sebut akan berhenti produksi seiring dengan tren elektrifikasi. Diketahui sejak memastikan ikut gelombang mobil listrik yang dikomandoi oleh perusahaan payung, BMW AG, MINI memang telah memutuskan menyederhanakan portofolio produk mereka.

Beberapa model MINI dipastikan akan berhenti produksi seperti MINI Paceman dan MINI Clubman.Sisanya selain bertransformasi jadi mobil listrik juga berubah dari segi desain. Nah, yang tersisa adalah MINI Convertible yang atapnya bisa terbuka.





Sempat tersiar kabar jika MINI Convertible akan kena suntik mati. Apalagi basis mobil ini MINI Cooper tiga pintu akan berganti desain menjadi lebih kecil dari segi ukuran karena berubah menjadi mobil listrik .



Untungnya nasib MINI Convertible terjelaskan setelah CEO MINI Bernd Korber mengatakan MINI telah menyiapkan generasi terbaru MINI Convertible. Dia mengatakan generasi terbaru MINI Convertible akan hadir pada 2025.

"MINI Convertible memiliki penggemar yang sangat kuat dan spesial. Hal itu ditunjukkan oleh tingginya permintaan merek aterhadap model terbaru dan tersegar," ucap Bernd Korber. "Kami sangat yakin generasi baru dari mobil itu akan sukses di masa depan," sambungnya lagi.



Sayangnya tidak ada detil khusus yang diberikan mengenai generasi terbaru MINI Convertible. Selain itu tida jelas apakah MINI Convertible akan mengikuti perubahaan desain yang dialami MINI Cooper tiga pintu atau tidak.

Diketahui MINI dengan atap terbuka pertama kali mendebut di tahun 1993 sebagai model terbatas. Hanya saja karena popularitasnya yang semakin meningkat, MINI kemudian menjadikan tipe body mobil tersebut sebagai produksi massal.
(wsb)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More