Bengkel Tutup karena PPKM, Ini Tips Ganti Oli Motor di Rumah Cuma 5 Menit

Senin, 12 Juli 2021 - 15:07 WIB
Mengganti oli mesin dalam keadaan panas tentunya berbahaya untuk Anda. Sebab suhu oli yang keluar dalam keadaan panas akan membakar kulit kita jika langsung terkena tangan. Lalu mesin dalam keadaan panas juga membutuhkan waktu lama untuk semua cairan oli turun dan keluar secara full.



Selain itu mengganti oli dengan keadaan mesin dingin juga tidak baik loh. Sebab saat mesin dingin sifat oli akan mengental sehingga ketika penggantian oli akan sulit keluar dan dikhawatirkan sisa oleh masih menempel pada dinding mesin. Lebih baik mengganti oli dalam keadaan mesin hangat.

3. Copot baut oli dan siapkan wadah penampungan oli bekas

Setelah memanaskan motor hingga hangat, selanjutnya posisikan motor pada standar tengah lalu tap oli dengan membuka baut oli yang terletak pada bawah mesin. Untuk mesin matik gunakan kunci ring 12 atau 17 untuk membuka baut oli, untuk varian motor gede 150cc gunakan kunci ring ukuran 19 untuk membuka baut penampungan oli. Setelah itu buka baut oli nya dengan mendorong baut ke sebelah kanan untuk membuang oli bekas serta menggantinya dengan yang baru

Lalu biarkan oli keluar secara full dan buka tutup pengisian oli yang terletak di atas menempel pada mesin dan biarkann sejenak sampai oli itu habis keluar. Turut menjadi perhatian bahwa hindari menyemprotkan kompressor angin ke dalam lobang, sebab kompresor mengandung air yang berbahaya bagi mesin Anda.



Setelah memastikan bahwa oli sudah keluar full kemudian lap sisa kotoran oli yang menempel. Berikutnya pasang lagi baut penampungan oli dengan arah menarik dan pastikan baut tersebut kencang.

4. Tuang oli baru

Selanjutnya buka oli baru yang masih dalam segel. Step selanjutnya masukkan oli kedalam lubang pengisian oli dengan memakai corong untuk menjaga oli tidak tumpah dan terbuang sia-sia. Untuk motor matik gunakan oli mesin dengan kapasistas 800ml dan untuk motor gede 150cc gunakan oli mesin 1 liter.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More