Mobil Sport Listrik Jadi Tren Baru, Selamat Tinggal Knalpot Berisik

Kamis, 19 Januari 2023 - 10:41 WIB
"Stealth Mode memungkinkan mobil digerakkan sepenuhnya dengan listrik. Mode itu dirancang untuk beradaptasi dengan lingkungan yang tenang. Mesin akan aktif secara otomatis jika kecepatan kendaraan melebihi batas," tulis keterangan resmi Chevrolet.





Tidak hanya Chevrolet Corvette E-Ray, Lamborghini juga akan menawarkan kelebihan yang sama. Mobil baru mereka yang akan menggantikan Lamborghini Aventador akan diberikan mode senyap.

Bahkan Lamborghini sudah lebih dulu merilis contoh suara yang dihasilkan oleh mobil baru itu. Suara tersebut sangat mirip dengan mobil listrik yang tengah berjalan yakni senyap dan hanya terdengar desingan energi listrik keluar dari baterai.

"Suara ini benar-benar sangat berbeda dengan jeritan mesin V12 khas Lamborghini," tulis Carbuzz.

Perubahan tren ini memang jadi sesuatu yang baru. Memang masih akan ada banyak para petrol head yang akan tidak senang dengan hilangnya suara khas tersebut. Hanya saja dengan semakin tingginya populasi mobil listrik, maka lama kelamaan tren suara knalpot berisik sepertinya akan segera jadi kenangan.
(wsb)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More