Ini 5 Rekomendasi Mobil Mercedes Benz Bekas, Nomor 3 Cuma Rp80 Juta

Rabu, 15 Februari 2023 - 12:30 WIB
loading...
Ini 5 Rekomendasi Mobil Mercedes Benz Bekas, Nomor 3 Cuma Rp80 Juta
Mercedes Benz merupakan salah satu mobil sedan yang paling populer hingga saat ini. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Mercedes Benz merupakan salah satu mobil sedan yang paling populer hingga saat ini. Dengan tampilannya yang mewah dan elegan membuat mobil yang satu ini laris manis dipasaran, termasuk dalam kondisi bekas .

Di antara semua produknya, terdapat beberapa mobil Mercedes Benz yang sampai saat ini masih banyak peminatnya meski dalam kondisi seken.

Baca juga : Mercedes-Benz G-Class Listrik Diberinama Mercedes-Benz EQG

Berikut lima rekomendasi mobil Mercedes Benz bekas beserta dengan harganya.

1. Mercedes-Benz C200 W203 AT 2001

Mercy C200 pertama kali turun ke jalanan Indonesia pada tahun 2001. Mobil ini dibekali dengan mesin berkapasitas 2.000 cc yang diklaim mempunyai tenaga maksimum 127 hp dan torsi maksimum mencapai 190 Nm.

Mobil yang satu ini terkenal dengan durabilitas yang tinggi dibuktikan dengan banyak armada taksi kala itu menggunakan Mercy ini. Untuk soal harganya, mobil yang satu ini dibanderol mulai dari Rp 80 jutaan saja.

2. Mercedes Benz S320L AT W220 2001

Mercy S320L AT W220 mengusung mesin berkapasitas 3.200 cc V6 24 katup yang diklaim dapat menyemburkan tenaga hingga 221 hp pada putaran mesin 5.600 rpm serta torsi 315 Nm pada 3.000 rpm.

Selain mesin mobil yang satu ini juga telah mempunyai fitur yang melimpah seperti cruise control, rain sensing wiper, AC climate control dengan pengaturan individual, stability control, traction control dan jok kulit berventilasi. Untuk harganya mobil ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 100 jutaan saja.

Baca juga : Mercedes-Benz A City, Mobil Mercedes-Benz Murah Harga Rp334 Juta

3. Mercedes Benz A160

Mercy A160 muncul di pasaran otomotif Indonesia pada tahun 2000an. Mobil mungil ini berkapasitas mesin hingga 1.600 cc dengan kekuatan laju kendaraan mencapai 102 horsepower dan torsi 150 nm.

Mobil yang satu ini juga mempunyai fitur yang melimpah dan juga desain interior maupun eksterior apik. Untuk harga jual dari mobil ini saat ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 80 jutaan saja.

4. Mercedes Benz C240 W203

Mercy C240 W203 dibekali dengan mesin yang cukup tangguh yakni mesin berkapasitas 2.597 cc dan torsi yang dihasilkan sedikit naik menjadi 245 Nm dari C230 atau produk sebelumnya.

Selain mesin yang tangguh, mobil ini sama seperti mobil Mercy yang lain yakni memiliki desain elegan dan terkesan mewah. Untuk harganya mobil ini dibanderol mulai dari Rp120 jutaan saja.

5. Mercedes-Benz E260 AT W211 2004

Mercy E260 telah mengusung mesin yang sama dengan generasi sebelumnya E240, yakni 2.400 cc V6 18 silinder. Mersin ini terbilang unik, karena memiliki 3 katup untuk setiap silindernya.

Mobil yang satu ini juga memiliki desain yang modern dan elegan. Selain itu yang membuat menarik dari mobil yang satu ini adalah fiturnya yang melimpah. Untuk harganya, mobil yang satu ini dibanderol mulai dari Rp190 jutaan saja.
(bim)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2392 seconds (0.1#10.140)