Lebih Cepat Mana, MotoGP atau Mobil F1? Ini Hasilnya

Kamis, 07 September 2023 - 21:48 WIB
loading...
Lebih Cepat Mana, MotoGP...
Menarik untuk mengetahui mana yang lebih cepat antara MotoGP dan mobil F1 jika diadu balapan pada trek lurus. Foto/Motor1/Autoevolution
A A A
LONDON - Menarik untuk mengetahui mana yang lebih cepat antara MotoGP dan mobil F1 jika diadu balapan pada trek lurus. Untuk menguji siapa yang paling cepat, Red Bull mengumpulkan berbagai jenis mobil balap, termasuk Mobil F1 dan MotorGP, untuk melakukan drag race .

Dikutip dari laman visordown, Kamis (7/9/2023), Red Bull mengumpulkan serangkaian kendaraan, termasuk sepeda KTM RC16 MotoGP, dari berbagai tim balap untuk melakukan tiga drag race. Diketahui Red Bull terlibat dalam beragam olahraga motor, maka sangat tepat untuk mengetahuinya, sehingga melibatkan beberapa mobil dalam pengujian ini.

Diketahui dalam hot lap di sirkuit balap, mobil Formula 1 akan selalu lebih cepat dibandingkan motor MotoGP. Ini terjadi karena patch kontak ban, empat ban lebar dengan luas permukaan besar yang membentur aspal akan selalu memberikan cengkeraman dan traksi yang lebih besar dibandingkan dua strip kecil yang tipis.



Namun bagaimana dengan balapan dalam garis lurus, siapa yang akan memenangkan perlombaan itu? Red Bull melibatkan 5 kendaraan balap, yaitu RB8 Formula One car diketahui berdaya 850 bhp dan bobot 700 kilograms, RC16 MotoGP bike (270 bhp dan 157 kg), Rallycross car (600 bhp dan 1,300 kg), WRC car (550 bhp dan 1,260 kg), Ford E-Transit SuperVan (1,500 kilowatts dan 1,680 kg)

Mobil F1 Red Bull RB8 dan sepeda motor KTM RC16 MotoGP, jelas memiliki performa yang unggul dari tiga kendaraan lain. Mobil F1 RB8 bertenaga 850bhp dari mesin 2,4 liter itu melampaui daya motor RC16 yang bertenaga 270bhp hasil dari mesin V4 1.000cc milik KTM.
Lebih Cepat Mana, MotoGP atau Mobil F1? Ini Hasilnya


Namun, motor RC16 KTM memiliki bobot hanya 157kg sehingga lebih responsif dan melaju kencang. Sebaliknya, mobil F1 RB8 terlihat seperti orang gemuk dengan berat 700kg, meskipun sebenarnya tergolong ringan dibandingkan kendaraan lain di kelasnya.

Mobil Formula Satu Red Bull RB8 dikemudikan Liam Lawson. Untuk motor RC16 MotoGP, ditunggangi Dani Pedrosa. Sedangkan mobil relicross, oleh Timmy Hansen; mobil Kejuaraan Reli Dunia, oleh Adrien Fourmaux; dan Ford E-Transit SuperVan dikemudikan Romain Dumas.



Hasil 3 balapan drag race dari lima kendaraan ini disajikan dalam video berdurasi sekitar 6 menit. Video ini cukup menghibur dan mengetahui bagaimana kekuatan setiap kendaraan saat dipacu di jalur lurus, seperti landasan pacu pesawat.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mudah Terbakar, Mobil...
Mudah Terbakar, Mobil Listrik Dilarang Buat Ngebut di Lintasan Drag
Barcode Tawarkan Sensasi...
Barcode Tawarkan Sensasi Balap Gokart Elektrik Tercanggih dan Tercepat di Indonesia
KTM Ketangkap Basah...
KTM Ketangkap Basah Tes Jalan Motor 1390 Super Duke GT
8 Jalan Tol Tanpa Batas...
8 Jalan Tol Tanpa Batas Kecepatan, Cocok untuk Balapan
Dijual Hanya 700 Unit,...
Dijual Hanya 700 Unit, Motor Reli KTM 890 2023 Ludes dalam Tiga Hari
Geber Toyota Land Cruiser...
Geber Toyota Land Cruiser 200, Julian Johan Raih Hasil Impresif di Debut AXCR 2023
Trial Game Dirt Magelang...
Trial Game Dirt Magelang Sukses Kuras Kemampuan Pembalap dan Ketangguhan Motor
Aktor Pemeran Deadpool...
Aktor Pemeran Deadpool Ryan Reynold Beli Saham Tim Formula 1
Ajak ke Sirkuit, Ini...
Ajak ke Sirkuit, Ini Cara BMW Astra Cegah Pemilik Mobil Ugal-ugalan di Jalan
Rekomendasi
Aktor Senior Ray Sahetapy...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia
Jadwal Program Pemutihan...
Jadwal Program Pemutihan Pajak Kendaraan Tahun 2025 di 11 Provinsi
Kisah Kapten Dwi, Nakhoda...
Kisah Kapten Dwi, Nakhoda Kapal 25 Tahun Berlebaran di Laut Akhirnya Salat Id Bareng Keluarga di Darat
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, 36.113 Wisatawan Berlibur ke Silang Monas
Ratusan Pemudik dari...
Ratusan Pemudik dari Sumatera Mulai Kembali ke Pulau Jawa
Duka Anak Atas Meninggalnya...
Duka Anak Atas Meninggalnya Ray Sahetapy: Selamat Jalan Ayah
Berita Terkini
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
9 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
11 jam yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
11 jam yang lalu
Jakarta Ditinggal Jutaan...
Jakarta Ditinggal Jutaan Kendaraan: Arus Mudik Lebaran 2025 Pecahkan Rekor!
11 jam yang lalu
Prediksi Puncak Arus...
Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran 2025: Catat Tanggalnya!
12 jam yang lalu
Mobil Listrik Punya...
Mobil Listrik Punya Layar Canggih, ADAS, dan Kursi Pijat yang Bikin Pemudik Lupa Capek
13 jam yang lalu
Infografis
Di Mana Perang Dunia...
Di Mana Perang Dunia III akan Terjadi? Ini Titik Geopolitik Terpanas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved