Taycan Jadi Mobil Listrik Porsche Tercepat di Sirkuit Nurburgring

Kamis, 04 Januari 2024 - 15:47 WIB
loading...
Taycan Jadi Mobil Listrik Porsche Tercepat di Sirkuit Nurburgring
Prototipe sedan sport elektrik Taycan menjadi mobil listrik Porsche tercepat di sirkuit Nurburgring, Jerman. Foto/Porsche
A A A
BERLIN - Prototipe sedan sport elektrik Taycan menjadi mobil listrik Porsche tercepat di sirkuit Nurburgring, Jerman. Porsche Taycan mencatatkan waktu resmi 7:07:55 detik untuk satu putaran sepanjang 20,8 km dengan pengemudi Lars Kern.

Porsche Taycan memangkas waktu 26 detik lebih cepat dibandingkan rekor waktu Taycan Turbo S Sport yang dibuat pada Agustus 2022. Catatan waktu Porsche Taycan hanya terpaut beberapa detik dari rekor menakjubkan tahun lalu yang dibuat oleh Rimac Nevera, namun 18 detik lebih cepat dari Tesla Model S Plaid.

Model S Plaid menyelesaikan putaran di sekitar Green Hell dalam waktu 7:25.231 detik untuk satu putaran dan menjadi catatan tercepat untuk mobil listrik. Beberapa bulan kemudian, rekor ini dipecahkan Rimac Nevera, menyelesaikan satu putaran mengelilingi Nurburgring dalam 7:05:298 detik.



“Dua puluh enam detik adalah setengah keabadian dalam motorsport. Waktu putaran Lars 7:07.55 menit di Nordschleife sangat sensasional, menempatkan Taycan di liga yang sama dengan hypercar listrik,” kata kepala lini model Taycan, Kevin Giek dikutip SINDOnews dari laman NewAtlas, Kamis (4/1/2024).

Prototipe Porsche Taycan dilengkapi dengan roll cage dan kursi bucket sesuai persyaratan hukum, dilaporkan "lebih cepat 25 km/jam menuju Schwedenkreuz" dibandingkan Taycan sebelumnya. Fakta ini menempatkan jarak antara pra- seri Taycan dan Turbo S saat ini dengan jarak lebih dari 1,3 kilometer.
Taycan Jadi Mobil Listrik Porsche Tercepat di Sirkuit Nurburgring


Video putaran penuh dari kamera onboard dijanjikan akan dirilis pada bulan Maret, dan Porsche belum mengonfirmasi jadwal produksi Taycan baru. “Hal yang mengesankan adalah bahwa dalam beberapa putaran, Lars mencatat waktu yang hampir persis sama," tambah Giek.



Porsche tidak memberikan spesifikasi detail Taycan yang mencatatkan waktu 7:07.55 di Nurburgring, meskipun pembuat mobil sport tersebut mencatat kendaraan tersebut dilengkapi dengan roll cage dan kursi bucket balap. Porsche Taycan nampaknya mirip dengan mobil yang terlihat pada awal tahun 2023, namun dikabarkan akan mengusung tiga motor listrik dan 1.000 tenaga kuda.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2372 seconds (0.1#10.140)