Mudah Dimodifikasi, Projector Tesla ND Generasi 3.3 Resmi Diperkenalkan

Sabtu, 18 Mei 2024 - 12:05 WIB
loading...
Mudah Dimodifikasi,...
Projector Tesla ND Generasi 3.3 . FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
TANGERANG - Pameran modifikasi mobil The Elite Showcase 2024 resmi digelar ICE BSD City, Tangerang (18-19 Mei 2024). Seperti tahun sebelummya, event ini diramaikan berbagai jenis modifikasi kendaraan berbagai aliran.

BACA JUGA - Tesla Gugat Tesla, Ternyata Ini Masalahnya

Uniknya, The Elite Showcase 2024 ini dikemas lebih menarik dengan melibatkan lebih dari 200 mobil modifikasi, 70 sepeda motor hingga ragam tenant yang siap menampilkan karya dan produk-produk unggulannya.

Salah satu tenantnya yakni Sampurna Part Niaga (SPN) yang memegang merek resmi lampu dan produk Autovision di Indonesia. Autovision kembali memeriahkan event ini tentu dengan membawa berbagai produk terbaiknya, sekaligus memanfaatkan ajang ini guna memperkenalkan produk terbarunya, yakni Autovision BiLED Projector Tesla ND.

“Autovision yang tumbuh berkembang dengan para pecinta otomotif di Indonesia kembali berpartisipasi dalam event modifikasi kendaraan berkelas. Beragam mobil modifikasi yang sukses hadir dalam The Elite Showcase 2024 ini sejalan dengan modifikasi yang diharapkan Autovision yang mengutamakan keselamatan dan kenyamanan berkendara sekaligus tetap layak jalan,” ujar Andre Chrispian selaku Marketing Alternative Channel SPN saat resmi membuka booth Autovision di pameranThe Elite Showcase 2024 ini.

Andre Chrispian menambahkan bahwa kesempatan terbaik ini, kami akan optimalkan untuk memperkenalkan produk terbaru Autovision BiLED Projector Tesla ND generasi 3.3 dari seri Tesla dan rencananya akan tersedia di pasar Tanah Air pada bulan Juli 2024 mendatang.

Sekadar info tambahan, bahwa BiLED Projector Tesla merupakan seri premium dari Autovision. Generasi pertama lahir tahun 2016 silam yang mengutamakan keselamatan dan kenyamanan berkendara. Generasi terbaru Tesla ND dikemas dengan material premium yang ditujukan untuk kestabilan daya terang dan tempo pemakaian jangan panjang. Produk terbaru ini memiliki garansi hingga 2 tahun.

Pada gelaran The Elite Showcase 2024 ini, Autovision siap membawa beberapa tipe headlamp. Mulai dari upgrade pencahayaan dengan mempertahankan originalitas design mobil serta headlamp.

Pemilik mobil tidak perlu memodifikasi rumah lampu, karena sifat upgrade lampu Autovision cukup plug and play saja. Jadi tidak merusak rumah lampu namun semakin nyaman dan aman untuk sektor pencahayaan.

“Khusus ajang The Elite Showcase 2024 disediakan promosi produk premium khusus pada varian line-up group BiLED Tesla, seperti BiLaser Fusion Alpha dan Kappa. Produk pada grup BiLED Tesla ditargetkan untuk menyasar pemilik kendaraan yang mengutamakan keselamatan dan kenyamanan berkendara,” tambah Andre kembali.

Selain game rally simulator, Autovision juga menghadirkan beberapa Selebgram dan Influencers sekaligus Drifter, salah satunya yaitu Anindita Hidayat yang akan berbagi cerita dan inspirasi pada sharing session di puncak acara, yaitu pada Minggu malam di booth Autovision, The Elite Showcase 2024.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Biaya Ganti Warna Motor...
Biaya Ganti Warna Motor di STNK dan BPKB 2025
IIMS 2025: Banjir Mobil...
IIMS 2025: Banjir Mobil Baru, BYD hingga VinFast, Harga Mulai Rp100 Jutaan!
Batik Hokokai Mejeng...
Batik Hokokai Mejeng di Osaka Auto Messe, IMX 2025 Bawa Tur LBWK ke Indonesia
Industri Otomotif Terkapar,...
Industri Otomotif Terkapar, Dihantam PPN 12% dan Penyusutan Kelas Menengah
Bikin Pangling, Toyota...
Bikin Pangling, Toyota Innova Zenix Ini Disulap Jadi MPV Super Mewah
Lamborghini dengan Mesin...
Lamborghini dengan Mesin Honda Pertama di Dunia Dikenalkan
Barisan Mobil Modifikasi...
Barisan Mobil Modifikasi Tampil di Los Angeles
Lagi Tren, Truk Kontainer...
Lagi Tren, Truk Kontainer Disulap Jadi Tempat Hajatan
Mobil Cipung Mejeng...
Mobil Cipung Mejeng di IMX 2024, Jadi Super Giveaway
Rekomendasi
Kim Soo Hyun Klaim Pacari...
Kim Soo Hyun Klaim Pacari Kim Sae Ron saat Dewasa, Bukan Usia 15 Tahun
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
Irfan Hakim Bagi-bagi...
Irfan Hakim Bagi-bagi THR, Saksikan Keseruan Family 100 di MNCTV
Ketum Partai Perindo...
Ketum Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo Dukung Penuh Mathius Fakhiri-Aryoko Rumaropen di PSU Pilgub Papua
Kejagung Memulai Penyelidikan...
Kejagung Memulai Penyelidikan Korupsi Pertamina dengan Melihat Kerugian Negara Dinilai Tepat
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Berita Terkini
Bersaing di Pasar Otomotif,...
Bersaing di Pasar Otomotif, Ini Cara Jitu BAIC Indonesia Pikat Konsumen
2 jam yang lalu
Tesla Model Y Baru Terima...
Tesla Model Y Baru Terima 200.000 Pesanan di China
3 jam yang lalu
Menteri Agama Tegas:...
Menteri Agama Tegas: ASN Jangan Gunakan Fasilitas Negara untuk Mudik Lebaran!
4 jam yang lalu
Marak Tragedi Kecelakaan...
Marak Tragedi Kecelakaan Anak di Jalan Raya: Pengamat UI Soroti Kualitas Helm SNI
4 jam yang lalu
VW ID. Buzz Long Wheelbase:...
VW ID. Buzz Long Wheelbase: Van Listrik Impian Mudik Lebaran, Sayang Tak Tepat Waktu!
5 jam yang lalu
Mobil Listrik Xiaomi...
Mobil Listrik Xiaomi SU7 Pro: Spek Gahar, Harga Bersahabat, Ludes Terjual!
5 jam yang lalu
Infografis
Israel Resmi Menyerah!...
Israel Resmi Menyerah! Segera Tarik Pasukan dari Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved