Presiden Jokowi Akui Inovasi Membutuhkan Ekosistem yang Kondusif

Rabu, 11 November 2020 - 22:12 WIB
loading...
Presiden Jokowi Akui...
Peresmian pembukaan Inovasi Indonesia Expo (I2E) 2020, di Auditorium Soemitro Djojohadikoesoemo, Gedung BJ Habibie, Jakarta, Selasa (10/11/2020). Foto/Ist.
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo menuturkan, Indonesia memiliki banyak talenta-talenta hebat yang siap berkarya untuk kemandirian dan keunggulan bangsa, tercerminkan dari inovasi yang dilakukan. (Baca juga: Tel-U Peringkat 2 Perguruan Tinggi Kategori Manajemen Inovasi )

Hal itu disampaikan Jokowi saat meresmikan pembukaan Inovasi Indonesia Expo (I2E) 2020, melalui tayangan video, di Auditorium Soemitro Djojohadikoesoemo, Gedung BJ Habibie, Selasa (10/11/2020). )

Presiden juga menjelaskan, inovasi tidak muncul begitu saja, karena membutuhkan ekosistem yang kondusif. Perhelatan I2E adalah salah satu contoh dari ekosistem tersebut.

Menurutnya, I2E menjadi contoh adanya ekosistem yang kondusif bagi penelitian dengan bukti lahirnya karya-karya inovatif anak bangsa, terutama saat menghadapi pandemi Covid-19.

Saat ini telah muncul inovasi di berbagai bidang, seperti pengembangan Vaksin Merah Putih dan pendeteksi virus melalui embusan nafas Gnose.

"Kita harus terus memfasilitasi kerja sama antar stakeholders, memperkuat multiple helix, memperkuat kolaborasi antara para inovator dengan industri, dengan pemerintah dan juga masyarakat,” jelas Presiden Jokowi, dalam video sambutannya.

Dengan kolaborasi, lanjut Jokowi, maka karya-karya para inovator tidak akan berhenti menjadi sebatas prototype, namun dapat berlanjut diproduksi massal ke arah investasi komersial.

Inovasi bukan hanya untuk mengatasi masalah-masalah dalam masyarakat, tapi akan mampu memberikan nilai tambah bagi perekonomian nasional, termasuk penciptaan lapangan kerja baru.

“Indonesia membutuhkan lebih banyak lagi inovator di berbagai sektor yang sangat dibutuhkan masyarakat, seperti pangan, energi, kesehatan, termasuk inovasi dalam manajemen model bisnis dan digital preneurs," tambah mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Smentara itu, Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (Kemenristek/BRIN), Bambang PS Brodjonegoro, yang hadir langsung dalam acara tersebut menyampaikan, I2E tahun ini menjadi penutup dari rangkaian acara peringatan Seperempat Abad Kebangkitan Teknologi Nasional.

"Semua kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengarusutamakan litbangjirap untuk meningkatkan jumlah dan kualitas produk inovatif dalam negeri," jelas Bambang.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Viral Pabrik Esemka...
Viral Pabrik Esemka Terlihat Sepi, Berikut Beragam Komentar Netizen
Viral Konsumen Ngeluh...
Viral Konsumen Ngeluh Susah Cari Spare Part Mobil Esemka
Ikuti Paus Fransiskus,...
Ikuti Paus Fransiskus, Jokowi Pakai Innova Zenix
Jokowi Jajal Bus Otonom...
Jokowi Jajal Bus Otonom Seharga Rp74 Miliar, Bakal Digunakan di IKN
Fakta Pabrik Baterai...
Fakta Pabrik Baterai Hyundai-LG di Karawang: Terbesar di Asia Tenggara, Investasi Rp13,5 T, Kapasitas 50 Ribu Unit
Resmikan Pabrik Baterai...
Resmikan Pabrik Baterai di Karawang, Ada Tanda Tangan Jokowi di Kona Electric
Punya Tambang Nikel...
Punya Tambang Nikel dan Tembaga, Jokowi Yakin Indonesia Unggul di Kompetisi Kendaraan Listrik
Penelitian Menunjukkan...
Penelitian Menunjukkan Gen Z Tak Senang Mengemudi
Nggak Cuma Manjakan...
Nggak Cuma Manjakan Mobil Listrik, Pemerintah Sedang Godok Insentif Mobil Hybrid
Rekomendasi
Gunung Marapi Meletus...
Gunung Marapi Meletus Pagi Ini, Abu Vulkanik Menjulang Tinggi
Benarkah Puasa 6 Hari...
Benarkah Puasa 6 Hari Syawal Pahalanya Sama dengan Puasa Setahun?
Ini Wanita yang Buat...
Ini Wanita yang Buat Ruben Onsu Yakin Jadi Mualaf dan Masuk Islam
BMKG: Hujan Ringan hingga...
BMKG: Hujan Ringan hingga Sedang Berpotensi Guyur Jabodetabek pada H+3 Lebaran
Melihat Peran Mantan...
Melihat Peran Mantan Laskar Pangeran Diponegoro Dalam Penyebaran Islam di Malang Raya
Denny Darko Ramal Fuji...
Denny Darko Ramal Fuji dan Verrell Bramasta Berjodoh, Diprediksi Menikah Tahun Ini
Berita Terkini
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
52 menit yang lalu
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
17 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
21 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
21 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved