Tidak Semua Sepatu Ideal Dipakai Saat Mengendarai Mobil

Selasa, 17 Agustus 2021 - 15:00 WIB
loading...
Tidak Semua Sepatu Ideal...
Pengemudi mobil diharapkan tetap menggunakan sepatu setiap kali berkendara. Foto/Mizuno.
A A A
JAKARTA - Tidak semua sepatu ternyata ideal dipakai saat mengendarai mobil. Pasalnya sepatu yang tidak ideal justru malah membahayakan Anda ketimbang membuat aman.

Anda tentu pernah lebih merasa nyaman ketika mengendarai mobil tanpa memakai alas kaki atau sepatu. Padahal mengendarai mobil tanpa alas kaki sudah banyak yang bilang lebih berbahaya.

Namun ada juga yang perlu dicatat, tidak semua sepatu ideal dipakai saat mengendarai mobil. Pasalnya ada banyak sepatu yang desainnya tidak akan membantu pengemudi lebih baik dalam berkendara.

Misalnya sepatu mengemudi tidak boleh memiliki sol yang terlalu tebal atau terlalu tipis. Desain sol pun harus harus memiliki grip atau pegangan yang cukup untuk menekan pedal. Jadi dengan cara ini pengemudi akan dapat merasakan seberapa jauh pedal telah ditekan dan berapa banyak yang harus diangkat.



Tidak Semua Sepatu Ideal Dipakai Saat Mengendarai Mobil


Sepatu mengemudi yang ideal juga akan memungkinkan pengemudi mengerem dengan paksa dalam keadaan darurat. Hal ini sangat penting apabila pengemudi mengalami kondisi darurat dan harus melakukan hard braking atau pengereman mendadak.

Hal itu justru akan terganggu jika desain sepatu tidak mendukung. Pasalnya kondisi yang dihadapi akan tergantung seberapa keras dan seberapa cepat pengemudi menginjak rem.

Sepatu juga tidak boleh terlalu lebar untuk mencegah penekanan pedal yang salah secara tidak sengaja. Desain sepatu yang ergonomis tentu akan lebih mendukung kondisi Anda saat duduk di balik kemudi dan mengoperasikan pedal-pedal mobil.



Tidak Semua Sepatu Ideal Dipakai Saat Mengendarai Mobil


Saat ini memang ada banyak sepatu yang dibuat untuk mengemudi. Jenisnya pun tidak melulu terpaku pada sneakers atau pantofel. Misalnya sepatu mengemudi yang dibuat oleh Puma dan Porsche serta Mizuno dan Mazda.

Namun jika Anda tidak ingin membeli sepatu jenis tersebut, Anda tetap bisa menggunakan sepatu lainnya. Tentu saja Anda harus memerhatikan beberapa hal yang telah disebut di atas.

Yang pasti sebaiknya Anda menghindari mengendarai mobil tanpa alas kaki. Termasuk ketika Anda memutuskan mengendarai mobil dengan sendal jepit. Nyaman memang, tapi belum tentu aman.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3368 seconds (0.1#10.140)