Ruwet, Bugatti Chiron Kerepotan Pesan McDonald's lewat Drive Thru

Senin, 07 Maret 2022 - 19:08 WIB
loading...
Ruwet, Bugatti Chiron...
Butuh waktu yang sangat lama agar pengemudi Bugatti Chiron bisa melakukan pemesanan Drive Thru. Foto/Screen Capture YouTube Carwow
A A A
PRANCIS - Tidak semua mobil ternyata mudah melakukan pemesanan Drive Thru yang ada di restoran cepat saji. Jika Anda pemilik mobil-mobil eksotis seperti Bugatti, Ferrari, Lamborghini dan sebagainya, jangan coba-coba memesan makanan cepat saji melalui Drive Thru.

Setidaknya keruwetan itu dialami oleh Matt Watson, tester dari situs otomotif Carwow yang nekat mencoba memesan kentang McDonald's melalui drive thru. Parahnya mereka datang dengan supercar Bugatti Chiron.

Kesulitan yang paling parah dirasakan oleh Matt Watson adalah masalah dimensi. Saat dia masuk jalur drive thru dia menyadari jika kondisi jalur drive thru tidak ideal buat mobil-mobil super seperti Bugatti, Ferrari dan Lamborghini.



Ruwet, Bugatti Chiron Kerepotan Pesan McDonald's lewat Drive Thru


Maklum saja mobil-mobil itu memiliki dimensi yang sangat lebar dibandingkan mobil biasa. Alhasil sebagian waktu Matt Watson memesan makanan justru dihabiskan untuk menyesuaikan kondisi mobil dengan jalur drive thru.

Selama di drive thru dia harus mengandalkan arahan rekannya agar mobil tidak terbentur benda lain atau dinding restoran McDonald's. Selain itu yang paling menyusahkan adalah posisi jendela mobil yang sangat kecil.





Alhasil dia tidak bisa memesan makanan melalui jendela mobil. Dia bahkan terpaksa keluar agar pesanannya bisa terdengar pegawai restoran. Begitu juga saat melakukan pembayaran dengan kartu.

Matt Watson bahkan harus berhati-hati membuka pintu agar tangannya bisa menjangkau mesin pembaca kartu. "Sebaiknya Bugatti membuka restoran sendiri agar mobil-mobil mereka bisa masuk drive thru dengan mudah," canda Matt Watson.

Jadi bagi pemilik supercar di Indonesia, jangan sekali-kali nekat memesan makan restoran cepat saji melalui jalur drive thru.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1513 seconds (0.1#10.140)