Tentara Amerika Siapkan Mobil Terbang Untuk Misi Khusus di Wilayah Konflik

Senin, 20 Juni 2022 - 19:00 WIB
loading...
Tentara Amerika Siapkan...
Angkatan Udara Amerika Serikat pernah menguji coba mobil terbang buatan Lift. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Tentara Amerika akan menggunakan mobil terbang untuk menjalankan misi khusus di wilayah konflik. Tepatnya mobil-mobil terbang itu akan digunakan oleh tentara Angkatan Udara Amerika Serikat dengan target khusus masuk ke wilayah musuh tanpa terdeteksi.

Proposal itu sendiri disebutkan Auto Hindustan Times tertuang dalam proyek bernama Agility Prime. Dalam proyek itu Angkatan Udara Amerika Serikat akan menguji berbagai purwa rupa mobil terbang yang bisa melakukan lepas landas dan mendarat secara vertikal atau Vetical Take-off and Landing (eVTOL).

Proyek itu sendiri sudah mendekati finalisasi karena menurut Defense News saat ini akan ada 66 mobil terbang yang akan dibeli. Sayangnya tidak disebutkan mobil terbang mana yang berhasil mencuri perhatian Angkatan Udara Amerika Serikat itu.

Baca juga : Perbandingan Harga Rolls-Royce Nagita Slavina dengan di Thailand, dan Amerika Serikat

Tentara Amerika Siapkan Mobil Terbang Untuk Misi Khusus di Wilayah Konflik


Nantinya tugas mobil terbang tersebut adalah masuk ke wilayah konflik dan membantu mobilisasi para tentara Amerika Serikat. Termasuk membantu para tentara keluar dari wilayah konflik dengan aman.

Mobil-mobil terbang itu nantinya juga akan dijalankan untuk menggantikan kerja helikopter. Pasalnya mobil terbang memiliki ukuran yang lebih kompak dibandingkan helikopter jika ingin melakukan operasi khusus. Helikopter jauh lebih mudah teridentifikasi ketimbang mobil terbang.

Mobil terbang juga diyakini jauh lebih fungsional ketimbang helikopter. Pasalnya saat dioperasiokan kendaraan udara itu tijdak membutuhkan lokasi lepas landas dan mendarat yang snagat khusus.

Baca juga : Hyundai Palisade XRT, Buat yang Suka Petualangan Ekstrem

Harga mobil terbang juga saat ini jauh lebih murah dibanding helikopter. Bahkan perawatannya akan lebih efisien karena mobil terbang digerakkan oleh listrik.

Saat ini tentara Amerika Serikat memang sudah sangat terbiasa dengan alat-alat moderen dan canggih. Mereka bahkan sudah sangat ahli dalam menggunakan drone. Diyakini mobil terbang atau eVTOL akan jadi senjata baru yang membuat tentara Amerika Serikat jauh lebih taktis.

Bahkan disebutkan Auto Hindustan Times, mobil terbang akan jadi game changer industri senjata militer.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
AS Sadar Diri Akui Kemajuan...
AS Sadar Diri Akui Kemajuan Industri Otomotif China Sulit untuk Dilawan
AS dan China Melunak,...
AS dan China Melunak, Tarif Impor Kendaraan Diprediksi Bakal Turun
Dampak Nyata Penjualan...
Dampak Nyata Penjualan Tesla Akibat Arah Politik Elon Musk
Tarif Impor AS Bikin...
Tarif Impor AS Bikin Mobil Mazda Laku Keras
Petinggi Tesla Bantah...
Petinggi Tesla Bantah Mencari Pengganti Elon Musk sebagai CEO
Mengenal Xpeng: Perusahaan...
Mengenal Xpeng: Perusahaan Mobil Listrik yang Bikin Robot Humanoid, Mobil Terbang, hingga Chip AI
Trump Penasaran dengan...
Trump Penasaran dengan Pangeran Mohammed bin Salman: Bagaimana Anda Tidur di Malam Hari?
Pendiri Ben & Jerrys...
Pendiri Ben & Jerry's Ditangkap karena Protes Perang Brutal Israel di Gaza
Mengejutkan, Rudal Houthi...
Mengejutkan, Rudal Houthi Nyaris Tembak Jatuh Jet Tempur Siluman F-35 dan F-16 AS
Rekomendasi
5 Sekolah Kedinasan...
5 Sekolah Kedinasan Semi Militer untuk Jadi Calon PNS, Nomor 1 Ahli Intelijen
GT Radial Dukung Seri...
GT Radial Dukung Seri Perdana Subaru BRZ Super Series 2025 di Sirkuit Mandalika
Pakar: Roadmap Komprehensif...
Pakar: Roadmap Komprehensif Wajib Disusun Sebelum Terapkan Kebijakan Zero ODOL
Berita Terkini
Mobil Listrik Lokal...
Mobil Listrik Lokal yang Paling Tidak Terdengar Baru Resmikan Rumah Pertama, Siap Bersaing atau Sudah Nyerah?
Indonesia Pasang Target...
Indonesia Pasang Target Gila: 100 Ribu Mobil Listrik Mengaspal Akhir 2025! Realita atau Omon-omon?
Jangan Iri Ya, Honda...
Jangan Iri Ya, Honda Loyalis Indonesia! CR-V Gagah Berani Ini Cuma Pamer Otot di Amerika!
Gelombang PHK Kedua...
Gelombang PHK Kedua Terjang Nissan: 20.000 Pekerja Terancam, Sang Raksasa Otomotif Jepang Berjuang Hidup
Badan Energi AS Akui...
Badan Energi AS Akui Mobil Listrik China Kuasai Pasar Otomotif Global
Carlos Ghosn Ungkap...
Carlos Ghosn Ungkap Penyebab Utama Gagalnya Nissan Dekati Honda
Infografis
Israel Minta Tentara...
Israel Minta Tentara UNIFIL di Lebanon untuk Menyingkir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved