Liputan ke Medan Perang Rusia Ukraina, 2 Jurnalis dan Fotografer Ini Nekat Naik Motor

Sabtu, 02 Juli 2022 - 09:22 WIB
loading...
Liputan ke Medan Perang...
Seorang jurnalis terkenal, Neale Bayly, dan fotografer Kiran Ridley menuju ke medan perang Ukraina dengan mengendarai sepeda motor. Foto/visordown
A A A
KIEV - Seorang jurnalis yang terkenal dan sangat dihormati, Neale Bayly, sedang menuju ke medan perang Ukraina dengan mengendarai sepeda motor . Dia ditemani jurnalis foto asal Inggris Kiran Ridley untuk meliput penderitaan rakyat Ukraina yang terdampak perang.

Mereka juga akan mendokumentasikan perang yang sudah berlangsung selama 130 hari sejak Presiden Rusia Vladimir Putin memulai 'operasi khusus' di Ukraina. Selama perjalanan, mereka juga akan mengumpulkan dana untuk para korban perang melalui yayasan Wellspring International Outreach.

Neale mendirikan yayasan ini beberapa waktu lalu, untuk membantu anak-anak miskin di Amerika Selatan. Ketika, perang di Eropa Timur masih berkecamuk, perhatiannya sekarang ditujukan untuk membantu orang-orang yang terdampak perang di Ukraina.



Dikutip SINDOnews dari laman visordown, Minggu (2/7/2022), Neale dan Kiran telah disiapkan dengan sepasang BMW F 850 GS Adventures untuk perjalanan, lengkap dengan bagasi ADV dan banyak perlindungan kecelakaan.

Motor BMW F850 GS pertama kali diluncurkan di Milan, Italia, 2019. Motor menggunakan platform dinamis berupa rangka baja dan powertrain kembar paralel 853cc 95hp, yang menghasilkan torsi 92 Nm pada 6.250rpm.

Dengan desain berbeda dan kaca depan dua tahap yang lebih besar dapat disetel untuk mengurangi hentakan yang memekakkan telinga. Sementara tangki bahan bakar 23 liter akan memungkinkan jangkauan hingga 550 kilometer.



Neale biasanya menulis untuk publikasi Amerika, meskipun dalam beberapa kesempatan menulis untuk Visordown. Sedangkan Kiran Ridley dikenal sebagai jurnalis foto yang memenangkan beberapa penghargaan bergengsi.
Liputan ke Medan Perang Rusia Ukraina, 2 Jurnalis dan Fotografer Ini Nekat Naik Motor


Dia sudah beberapa waktu ketika perang pecah, melakukan tugas jurnalistik di wilayah Ukraina barat. Dikutip dari laman revzilla, Ridley memotret krisis yang dialami pengungsi dengan mengendarai sepeda motor bekas 200 cc buatan China untuk keliling Ukraina.

Dari sepeda motor 4 tak yang berlabel Xplode di panel samping, Ridley merekam kehidupan pengungsi di Lviv yang pindah untuk mencari lokasi aman. Semua orang berharap dua jurnalis dan fotografer ini selamat dalam perjalanan dan menyelesaikan misinya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1650 seconds (0.1#10.140)