Kia Stonic dan Hyundai Kona Berebut Pasar

Jum'at, 28 Juli 2017 - 14:50 WIB
Kia Stonic dan Hyundai...
Kia Stonic dan Hyundai Kona Berebut Pasar
A A A
JAKARTA - Dua produsen automotif asal Korea Selatan Kia Stonic dan Hyundai Kona B-SUV mulai dibanjiri pesanan. Kedua model yang memulai debutnya bulan lalu saling salip dalam urusan penjualan.

Menurut laporan dari The Herald Korea, Kia Stonic telah menerima pesanan 2.500 unit dan Hyundai Kona telah menerima pesanan 7.100 unit.

Melalui model barunya ini, Kia coba menghadirkan mobil yang identik dengan gaya Eropa. Pelanggan akan disuguhkan kombinasi warna cat untuk bodi dengan total 20 kombinasi warna.

Sementara fitur yang terdapat dalam kabin sudah dilengkapi dengan sistem infotainment terbaru seperti fitur Android Auto dan Apple Car Play sebagai standar. Tersedia pula sistem yang dapat membantu pengemudi, termasuk Autonomous Emergency Braking dengan pedestrian recognition and Forward Collision Alert, Lane Departure Warning System, serta Blind Spot Detection dengan Rear Cross Traffic Alert.

Sedangkan untuk urusan tenaga, Kia menawarkan beberapa pilihan mesin seperti 1,0 liter turbocharged T-GDI yang menghasilkan tenaga 120 ps 1,0 liter turbocharged. Ada juga mesin naturally aspirated berkapasitas 1,25 dan 1,4 liter. Tersedia juga mesin diesel 1,6 liter yang diklaim memiliki peringkat emisi terendah.

Penjualan Kia Stonic sendiri baru akan dimulai pada kuartal ketiga 2017 dan hanya dikhususkan untuk pasar Eropa.
(wbs)
Berita Terkait
Tak Dilengkapi Teknologi...
Tak Dilengkapi Teknologi Anti Maling, KIA dan Hyundai Digugat
Cacat Produksi, Hyundai...
Cacat Produksi, Hyundai dan Kia Tarik Kembali 457 Ribu Mobil
Dijual Rp389 Juta KIA...
Dijual Rp389 Juta KIA Carens Bukan Kembaran Hyundai Stargazer
Amerika Larang Hyundai...
Amerika Larang Hyundai dan KIA Parkir di Garasi, Alasannya Bikin Khawatir
Gampang Dicuri, Ini...
Gampang Dicuri, Ini Kelemahan Keamanan Hyundai dan KIA di Milwaukee
Bukan Mobil Mewah, Pikap...
Bukan Mobil Mewah, Pikap Ini Justru Paling Laris di Korea Selatan
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
2 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
9 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
11 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
12 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
13 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
15 jam yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved