Mazda Terus Pasarkan Kembaran Ertiga

Senin, 09 Februari 2015 - 11:31 WIB
Mazda Terus Pasarkan...
Mazda Terus Pasarkan Kembaran Ertiga
A A A
JAKARTA - Mazda Motor Indonesia (MMI) mengaku akan terus memasarkan kembaran Suzuki Ertiga, Mazda VX1. Meski mobil yang terjun di segmen Low MPV ini hanya berhasil terjual sekitar 800 unit sepanjang 2014.

Senior Marketing Manager MMI Astrid Ariani Wijana menjelaskan, untuk saat ini pihaknya memang tidak memfokuskan penjualan kepada VX-1, melainkan terhadap model lain seperti Mazda2, CX-5 dan Biante.

"VX-1 kita konsentrasinya untuk ke daerah yang memerlukan mobil dibawah harga Rp200 juta," ujar Astrid beberapa saat lalu di sela-sela Media Test Drive All New Mazda2 di Jakarta.

Hal tersebut terlihat dari komposisi penjualan model-model Mazda di Tanah Air. Pada 2009-2011, model yang menjadi tulang punggung disumbang dari segmen hatchback Mazda2. Sementara pada 2012, CX-5 mulai berkontribusi sama besar.

"Pada 2014 CX5 unggul dan jadi tulang punggung. Sementara pada 2015 mungkin sama besar antara Mazda2 30% dan CX-5 sekitar 30%. Sementara balik ke VX-1 sebagai pelengkap penjualan," pungkas Astrid.

Mazda VX1 merupakan hasil kolaborasi Mazda dengan Suzuki pada 2013. Berbeda dengan Ertiga yang sementara hanya dibekali transmisi manual, Mazda VX1 memiliki varian manual dan otomatik.
(dyt)
Berita Terkait
Eurokars Resmikan Dealer...
Eurokars Resmikan Dealer ke-22 Mazda di Kota Bandung
Punya Penggerak Empat...
Punya Penggerak Empat Roda, Mazda CX-5 AWD Diklaim Tidak Boros Bensin
Kursi Terlalu Panas,...
Kursi Terlalu Panas, Mazda Digugat ke Pengadilan
5 Kekurangan Mazda CX-8,...
5 Kekurangan Mazda CX-8, Kenali sebelum Membeli
The New Mazda CX-5 Diluncurkan,...
The New Mazda CX-5 Diluncurkan, Ini Beragam Fitur dan Layanan EMI
Mazda CX-8 Baru Resmi...
Mazda CX-8 Baru Resmi Meluncur di Harga Rp795,5 Juta, Ini yang Bikin Istimewa
Berita Terkini
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
2 menit yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
1 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
3 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
5 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
7 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
1 hari yang lalu
Infografis
Harga Emas Terus Meroket...
Harga Emas Terus Meroket Usai Libur Lebaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved