Mau Keliling Dunia, Mobil Ini Malah Tenggelam di Samudra Arktik

Minggu, 04 September 2022 - 15:00 WIB
Menariknya Transglobal Corp justru tidak mau lepas tangan dari peristiwa itu. Dia justru berupaya membantu Torfi Birkir Johansson mendapatkan kembali mobil pikap buatan Amerika Serikat itu.





Tidak main-main Transglobal Corp mengerahkan tim khusus untuk mengangkat Ford F-150 itu kembali ke darat. Untuk misi itu dikerahkan helikopter Super Puma dan satu tim penyelam berkualifikasi militer.

Sejak 25 Agustus 2022 operasi penyelamatan Ford F-150 dari dasar Samudra Arktik itu dilakukan. Operasi justru baru tuntas pada awal September 2022 ini.

Proses paling lama yang dibutuhkan justru adalah mendeteksi keberadaan Ford F-150 milik Torfi Birkir Johansson yang ada di Samudra Arktik. Pasalnya arus laut membuat posisi mobil berpindah.

“Ini adalah operasi yang sangat kompleks di daerah yang sangat terpencil dari lanskap yang berharga. Perencanaan berbulan-bulan telah dilakukan untuk upaya ini. Kami berkomitmen semua sumber daya yang diperlukan untuk berhasil dan memastikan keamanan tim selama ini proses,” kata Emil Grimsson, dari Transglobal Car.
(wsb)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More