Pengusaha Ini Habiskan Uang Rp2,3 Miliar Modifikasi Mercedes Jadi Tank Salju

Minggu, 25 Desember 2022 - 15:00 WIB


Dari segi bobot, Mercedes-Benz G-Class juga jauh lebih berat. Pasalnya setiap roda rantai saja beratnya mencapai 170 kilogram. Uniknya modifikator tidak mengubah sama sekali mesin yang digunakan mobil tersebut yakni mesin V8 dengan kapasitas silinder 4,0 liter.

Menariknya biaya yang dihabiskan dalam membuat mobil ini sangat fantastis. Untuk memasang roda rantai, pengusaha tersebut menghabiskan dana sebesar USD53.092 atau setara Rp822,5 juta. Selain itu agar bisa jalan, terdapat biaya homologasi sebesar USD73.277 atau mencapai Rp1,13 miliar.

Sisanya pengusaha Swiss tersebut mengeluarkan uang hingga USD21.237 atau sama dengan Rp329 jutaan untuk perlengkapan modifikasi lainnya. Contohnya roof rack, bull bar, hingga ban khusus yang bisa digunakan jika musim salju usai.
(wsb)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More