Inflasi Naik Tahun Ini, Mitsubishi Belum Naikkan Harga Mobil

Kamis, 06 April 2023 - 10:36 WIB
loading...
Inflasi Naik Tahun Ini, Mitsubishi Belum Naikkan Harga Mobil
Mitsubishi belum menaikkan harga mobil meski inflasi sudah naik yang berefek pada biaya produksi. Foto/DOK MMKSI.
A A A
JAKARTA - Mitsubishi belum berencana melakukan kenaikan harga mobil meski tahun ini diperkirakan inflasi akan mengalami kenaikan. Presiden Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Atsushi Kurita mengatakan tahun ini inflasi merupakan beberapa faktor yang akan jadi tantangan terbesar.

Selain inflasi juga promo besar-besaran yang dilakukan kompetitor juga jadi tantangan tersendiri. Diketahui saat ini inflasi memang sudah mengalami kenaikan.

Di Jakarta, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) realisasi inflasi Jakarta yang saat ini memiliki share 26,97 persen terhadap nasional, pada bulan Maret 2023 tercatat sebesar 0,36 persen mtm. Angka itu meningkat dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 0,19% mtm.

"Saya melihat memang kita akan menghadapi banyak kesulitan dari inflasi dan promo yang diberikan kompetitor kepada konsumen. Namun kami berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik buat konsumen kami," ujar Atsushi Kurita.



Inflasi Naik Tahun Ini, Mitsubishi Belum Naikkan Harga Mobil


Dia mengatakan salah satu upaya untuk mempertahankan harga mobil adalah melakukan komunikasi dengan pabrik Mitsubishi di Indonesia, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) yang ada di Cikarang, Jawa Barat.

Diharapkan akan ada konsultasi untuk menekan biaya produksi guna mengantisipasi kenaikan harga mobil.

"Tentunya untuk meng-cover kenaikan cost adalah kenaikan harga pengolahan, tapi kami semaksimal mungkin menjaga harga yang ada sekarang sampai nanti ada perubahan," terang Atsushi Kurita.



Inflasi Naik Tahun Ini, Mitsubishi Belum Naikkan Harga Mobil


Saat ini PT MMKSI menjual empat mobil penumpang dan dua mobil niaga ringan. Keempat mobil penumpang itu adalah Mitsubishi Pajero Sport, Mitsubishi Xpander, Mitsubuishi Xpander Cross, dan Mitsubishi Outlander PHEV. Dua mobil niaga ringan yang ada dalam portofolio mereka adalah Mitsubishi Triton dan Mitsubishi L300.

Saat ini Mitsubishi L300 adalah mobil termurah Mitsubishi dengan harga Rp217,15 juta. Mobil termahal Mitsubishi sekarang adalah mobil hybrid, Mitsubishi Outlander PHEV yang dijual di harga Rp1,32 miliar.

Mobil lainnya Mitsubishi Xpander dijual mulai dari Rp258,2 juta. Mitsubishi Xpander Cross kini dibanderol di harga Rp313,7 juta.

"Kami juga bekerja sama dengan lembaga keuangan yang kami miliki untuk memberikan penawaran yang menarik buat konsumen," tegas Atsushi Kurita.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2974 seconds (0.1#10.140)