Investasikan Rp42,8 Triliun, Nissan Siap Produksi Juke Listrik dengan Konsep Hyper Car
loading...
A
A
A
“Proyek EV36Zero menempatkan pabrik kami di Sunderland, pabrik mobil terbesar di Inggris, sebagai inti dari visi masa depan kami. Ini berarti tim kami di Inggris akan merancang, merekayasa, dan memproduksi kendaraan masa depan Nissan serba listrik di Eropa,” ujar Uchida.
Nissan mengatakan listrik yang dibutuhkan untuk menggerakkan produksi kendaraan listrik dan baterai di Sunderland akan dipasok oleh EV36Zero Microgrid, yang menghasilkan 100% listrik terbarukan dari pembangkit listrik tenaga angin dan surya milik Perusahaan. Termasuk pembangkit listrik tenaga surya berkapasitas 20MW yang baru.
Nissan sebelumnya mengonfirmasi bahwa semua mobil barunya di Eropa mulai saat ini akan sepenuhnya menggunakan listrik. Pada tahun 2030, produsen mobil tersebut mengharapkan jajaran mobil penumpangnya di Eropa menjadi 100% bertenaga listrik.
Nissan mengatakan listrik yang dibutuhkan untuk menggerakkan produksi kendaraan listrik dan baterai di Sunderland akan dipasok oleh EV36Zero Microgrid, yang menghasilkan 100% listrik terbarukan dari pembangkit listrik tenaga angin dan surya milik Perusahaan. Termasuk pembangkit listrik tenaga surya berkapasitas 20MW yang baru.
Nissan sebelumnya mengonfirmasi bahwa semua mobil barunya di Eropa mulai saat ini akan sepenuhnya menggunakan listrik. Pada tahun 2030, produsen mobil tersebut mengharapkan jajaran mobil penumpangnya di Eropa menjadi 100% bertenaga listrik.
(wib)