Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:00 WIB
loading...
Chery Bikin Dealer Rasa...
Dengan desain modern, layanan premium, dan komitmen kuat, Chery Puri Indah siap jadi destinasi utama bagi para pecinta otomotif di Jakarta Barat dan sekitarnya. Foto: Chery Indonesia
A A A
JAKARTA - Chery kembali bikin gebrakan di pasar otomotif Indonesia lewat peresmian dealer terbarunya di Jakarta Barat: Chery Puri Indah. Dealer megah ini bukan sekadar tempat jualan mobil, juga tonggak sejarah baru sebagai dealer 3S Chery Tiggo Generasi Ke-4 pertama yang hadir di pasar setir kanan!

Peresmian dealer ke-45 ini menandai komitmen kuat Chery untuk menghadirkan layanan premium dan memperluas jangkauan di Indonesia.

“Kami ingin menghadirkan pengalaman kepemilikan kendaraan yang lebih baik," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia. “Lewat identitas visual baru dan layanan 3S, kami siap memanjakan konsumen,” tambahnya

Identitas Visual Generasi Keempat: Modern, Mewah, dan Elegan
Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat

Dealer Chery Puri Indah tampil dengan identitas visual terbaru generasi ke-4, menghadirkan konsep lebih modern, mewah, dan elegan. Perpaduan desain futuristik dan fungsional menciptakan pengalaman eksklusif bagi pelanggan. Identitas visual terbaru ini bukan sekadar estetika, melainkan filosofi yang mengutamakan kenyamanan, inovasi, dan kemewahan.

Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat

Berlokasi strategis di Puri Indah Auto Centre, Jakarta Barat, dealer Chery Puri Indah hadir sebagai pusat layanan konsumen lengkap dan mewah. Menempati lahan seluas 1.520 meter persegi dengan bangunan megah seluas 740 meter persegi, dealer ini menawarkan:

- Area Display Eksklusif: Memamerkan hingga lima unit mobil Chery.
- Area Hijau Luas: Menciptakan suasana asri dan nyaman bagi pengunjung.
- Area Parkir Luas: Mampu menampung puluhan mobil, memberikan kemudahan bagi pelanggan.
- Layanan 3S (Sales, Service, Spare Parts):

Serah Terima Chery J6
Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat

Peresmian Chery Puri Indah mencapai puncaknya dengan seremoni serah terima unit Chery J6 kepada konsumen. Ini jadi momen bersejarah bagi PT Alto Nusa Niagatama sebagai pengelola dealer. Penyerahan kunci secara simbolis ini menandai unit pertama yang diserahkan sejak dibukanya keran pemesanan pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 lalu.

“Serah terima unit J6 ini adalah momen sangat membanggakan bagi kami," ujar Jaya Kontesa, Chief Operating Officer Andalan Motors. "Ini adalah bukti nyata komitmen kami untuk memberikan layanan terbaik,” bebernya.



Dengan dibukanya dealer Chery Puri Indah, Chery semakin optimis dalam memperluas kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Perusahaan ini terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif bagi perkembangan industri kendaraan Tanah Air.

“Chery akan terus berinovasi dan memperluas jaringan kami di seluruh Indonesia. Kami ingin memastikan setiap konsumen dapat merasakan pengalaman kepemilikan kendaraan Chery yang optimal," pungkas RifkieSetiawan.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bahas Tuntas Teknologi...
Bahas Tuntas Teknologi Chery Super Hybrid: 2.369 Km Tanpa Isi BBM?
Wamenperin Sidak Pabrik...
Wamenperin Sidak Pabrik Chery: TKDN 40% Kurang, Maunya 60%!
Harga Rp500 Jutaan,...
Harga Rp500 Jutaan, SUV Offroad Listrik Chery J6 Resmi Meluncur di Surabaya!
Chery Serius Garap Pasar...
Chery Serius Garap Pasar Mobil Listrik, Dealer Ke-40 Hadir di Sunter
Jual 3.700 Unit Chery...
Jual 3.700 Unit Chery Omoda E5 dalam 2 Tahun, Konsumen Baru Tidak Lagi Dapat Garansi Baterai Seumur Hidup
Heboh! Ratusan Chery...
Heboh! Ratusan Chery Omoda 5 Rakitan Indonesia Bakal Mejeng di Vietnam!
Jualan di Indonesia,...
Jualan di Indonesia, Chery Justru Bangun Pabrik Mobil Listrik di Aljazair?
Chery Tantang Desainer...
Chery Tantang Desainer dan Pemilik untuk Memodifikasi SUV Omoda 5
Recall Chery Omoda 5:...
Recall Chery Omoda 5: Update Terbaru, 90% Unit Telah Diperiksa
Rekomendasi
Wisuda Akbar Hafiz Indonesia...
Wisuda Akbar Hafiz Indonesia 2025: Generasi Qur'ani Menginspirasi Melalui Ketekunan dan Keberanian
Gejala Ketakutan Islam...
Gejala Ketakutan Islam Makhachev Lawan Ilia Topuria, Charles Oliveira Jadi Penyelamat Duel Akbar UFC?
Aturan Opsen Pajak Baru...
Aturan Opsen Pajak Baru di DKI Jakarta, Ini Ketentuan dan Implikasinya
3 Motor Kecelakaan di...
3 Motor Kecelakaan di Megamendung Puncak Bogor, 1 Tewas
1.438.380 Kendaraan...
1.438.380 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek hingga H-3 Lebaran, 53% Menuju Trans Jawa
Menkes Bagikan Tips...
Menkes Bagikan Tips Terhindar Diare, Batuk, hingga Pilek saat Mudik Lebaran 2025
Berita Terkini
10 Cara agar Tidak Mabuk...
10 Cara agar Tidak Mabuk Perjalanan saat Naik Mobil Ber-AC, Ampuh sampai Tujuan!
4 jam yang lalu
Bangkit dari Kegagalan...
Bangkit dari Kegagalan Merger, Nissan Cari Jodoh Baru, Siapa Mau?
7 jam yang lalu
Sambut Lebaran, Isuzu...
Sambut Lebaran, Isuzu Angkut 400 Pemudik dengan Tujuan 30 Kota di Pulau Jawa
1 hari yang lalu
Dunlop Turun Tangan...
Dunlop Turun Tangan Bantu Pemudik: Posko Siaga 24 Jam dan Layanan Ban Gratis
1 hari yang lalu
Pakai Mesin Hybrid e-Power,...
Pakai Mesin Hybrid e-Power, Teaser Nissan X-Trail 2026 Beredar
1 hari yang lalu
Triumph TF 250-E dan...
Triumph TF 250-E dan TF 450-E Diluncurkan, Ini Detail Speknya
1 hari yang lalu
Infografis
Rencana Menteri Israel...
Rencana Menteri Israel untuk Lenyapkan Palestina di Tepi Barat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved