Kenali Cara Kerja Busi pada Mesin Kendaraan

Senin, 18 April 2022 - 15:54 WIB
loading...
Kenali Cara Kerja Busi pada Mesin Kendaraan
Cara kerja busi motor pada mesin kendaraan. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Peran busi pada pengapian mesin kendaraan tak kalah penting dari komponen lain. Fungsi busi pada kendaraan yaitu membakar campuran bensin dengan udara yang telah dikompres oleh gerakan piston.

Bisa dibilang, komponen ini vital dalam proses pembakaran mesin bensin ataupun diesel. Artinya, tanpa busi proses pembakaran pada mesin kendaraan mustahil terjadi. Bahkan, semua komponen terkait sistem gerak juga tak akan berfungsi.



Busi juga memiliki peran lain yang wajib kita pahami. Selain proses pengapian, busi berfungsi sebagai penarik energi panas yang tidak diinginkan dari ruang bakar.

Setelah itu, busi berperan memindahkan energi panas yang tak diperlikan ke sistem pendingin yang ada pada kendaraan Anda.

Busi juga memiliki ukuran berbeda-beda pada tiap mesin. Ukuran tersebut menyesuaikan akomodasi pembakaran yang dibutuhkan mesin itu sendiri.

Bicara peranannya, komponen ini terhubung dengan listrik bertegangan tinggi. Listrik tersebut dihasilkan oleh koil pengapian.

Saat elektron mengalir dari koil melalui kepala busi, tercipta perbedaan tegangan listrik antara bagian tengah dan samping pada elektroda.

Pada proses itu tidak ada arus yang dapat mengalir. Hal ini karena gas campuran bahan bakar dan udara yang terdapat di celah masih berfungsi sebagai insulator.

Namun, seiring tegangan yang terus naik, hal ini mengubah struktur gas tersebut.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2503 seconds (0.1#10.140)