GIIAS 2024, Hino Hadirkan Light Duty Truck 6x2 Pertama dan Satu-satunya di Indonesia
Rabu, 17 Juli 2024 - 16:07 WIB
Total Di GIIAS 2024, Hino menghadirkan enam kendaraan unggulan yang mencerminkan inovasi dan komitmen terhadap kualitas. Untuk kateogri bus ada Hino Bus AK 240 dengan aplikasi bodi baru untuk bus besar bermesin depan. Bus ini menampilkan desain rangka ruang belakang space frame yang memberikan area kargo lebih luas, cocok untuk berbagai kebutuhan transportasi.
Unit Bus selanjutnya, Hino menampilkan line up bus medium yaitu Hino GB Bus 150 L AT yang dirancang khusus untuk mendukung transportasi perkotaan dengan kenyamanan dan efisiensi tinggi. Masuk kedalam line up truk terdapat Hino 300 – 136 HD dengan tampilan LED BOX yang merupakan kendaraan multifungsi yang tepat untuk berbagai kebutuhan bisnis.
Terakhir Hino menampilkan unit di kelas Heavy Duty Truck yaitu, Hino 700 – ZS 4141 solusi tepat untuk operasi pertambangan dengan medan berat.
Hino booth turut menampilkan layanan After Sales Corner, Hino Connect Telematic, Hino Indonesia Academy dan Corner Myhino. Selain itu, booth Hino turut didukung oleh leasing corner yang siap memberikan penawaran spesial bagi pengunjung yang ingin bertransaksi langsung di GIIAS 2024.
Unit Bus selanjutnya, Hino menampilkan line up bus medium yaitu Hino GB Bus 150 L AT yang dirancang khusus untuk mendukung transportasi perkotaan dengan kenyamanan dan efisiensi tinggi. Masuk kedalam line up truk terdapat Hino 300 – 136 HD dengan tampilan LED BOX yang merupakan kendaraan multifungsi yang tepat untuk berbagai kebutuhan bisnis.
Terakhir Hino menampilkan unit di kelas Heavy Duty Truck yaitu, Hino 700 – ZS 4141 solusi tepat untuk operasi pertambangan dengan medan berat.
Hino booth turut menampilkan layanan After Sales Corner, Hino Connect Telematic, Hino Indonesia Academy dan Corner Myhino. Selain itu, booth Hino turut didukung oleh leasing corner yang siap memberikan penawaran spesial bagi pengunjung yang ingin bertransaksi langsung di GIIAS 2024.
(msf)
tulis komentar anda