Jasa Raharja Ajak Mahasiswa Tekan Kecelakaan Lalu Lintas Lewat Sains dan Sosial

Rabu, 07 Desember 2022 - 16:28 WIB
"“Melalui JR-Rovation, Jasa Raharja memberikan kesempatan kepada para mahasiswa untuk turut berperan aktif dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas di Tanah Air. Dan melalui kegiatan ini, mahasiswa bisa menyampaikan karyakarya terbaik meraka, yang nantinya tidak menutup kemungkinan untuk dipergunakan sebagai alat pendukung instansi berwenang dalam menanggulangi kecelakaan lalu lintas," ujar Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja, Munadi Herlambang.

Dalam keterangan resmi Jasa Raharja menyebutkan peserta kompetisi JR-Rovation 2022 dapat menyalurkan ide mereka melalui dua kategori yakni sains yang berkeselamatan dan sosial yang berkeselamatan. Sejak awal digelar, kompetisi ini menerima sebanyak 171 peserta yang berasal dari 25 perguruan tinggi di Indonesia yang telah melewati beberapa fase seleksi, hingga terpilih 10 finalis yang mempresentasikan secara langsung ide-ide inovatif mereka.

Dari presentasi itu JR-Rovation memberikan tiga penghargaan masing-masing di setiap kategori. Setiap pemenang mendapatkan hadiah uang tunai dari panitia kompetisi.

“Dengan digelarnya kompetisi ini, diharapkan dapat mendorong peserta untuk menjadi inovator bangsa yang handal melalui pembekalan-pembekalan materi yang bermanfaat, sehingga melalui ide-ide inovasi yang terlahir dari para peserta ini dapat memberikan dampak yang signifikan dalam menekan tingkat kecelakan di jalan,” tutup Munadi Herlambang.
(wsb)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More