Cruise Origin, Taksi Otonom Honda dan GM Siap Beroperasi di Tokyo Pada 2026

Jum'at, 27 Oktober 2023 - 07:39 WIB
loading...
Cruise Origin, Taksi...
Cruise Origin pertama dipamerkan di Jepang melalui pameran di booth Honda pada Japan Mobility Show 2023, di Tokyo Big Site pada 28 Oktober-5 November 2023. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
TOKYO - Ini akan jadi salah satu kendaraan otonom pertama dan terpenting di Jepang: Honda Cruise , yang dikenalkan di pameran Japan Mobility Show (JMS) 2023 pada 27 Oktober-5 November 2023 di Tokyo Big Sight, Tokyo, Jepang.

Honda Cruise sendiri merupakan kerja sama (joint venture) antara Honda dengan Cruise, anak perusahaan General Motor yang fokus pada teknologi robot taksi.

Honda, Cruise, dan GM akan memulai bisnis layanan ridehail tanpa pengemudi di pusat kota Tokyo rencananya pada awal 2026.

Perjanjian ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani Toshihiro Mibe selaku Global CEO of Honda, Kyle Vogt selaku Founder and CEO of Cruise serta Mary Barra selaku Chair and CEO of GM.

Cruise sendiri saat ini sudah menggelar layanan terbatas di San Fransisco, bersaing dengan kompetitor layanan taksi otonom lainnya seperti Waymo yang dioperasikan oleh Alphabet. Sejauh ini Cruise sudah beroperasi di 4 kota di Amerika.

Bos Curise Kyle Vogt mengatakan, pihaknya memang sudah lama ingin melebarkan sayap dan mengincar Tokyo untuk menggelar layanan mereka di luar Amerika.

“Kami sudah menghadapi banyak sekali tantangan di Amerika, jadi cukup percaya diri untuk menggelar layanan di Jepang,” bebernya. Kyle Voght mengakui bahwa tantangan terbesar ridehailing otonom adalah soal keamanan. “Regulator terus memantau perkembangan taksi otonom ini di lapangan, memahami teknologinya dan dampaknya ke masyarakat,” katanya.

Bisa Angkut 6 Orang, Target Pebisnis hingga Turis
Cruise Origin, Taksi Otonom Honda dan GM Siap Beroperasi di Tokyo Pada 2026

Layanan Cruise Origin ini merupakan kendaraan self-driving tanpa kursi pengemudi atau setir. Foto: Sindonews/Danang Arradian

Cruise Origin dirancang khusus untuk layanan ridehail tanpa pengemudi, dimana akan menjemput pelanggan dari lokasi titik jemput dan mengantar pelanggan ke tujuan yang ditentukan.

Bagaimana cara menggunakannya? Konsumen dapat memakai aplikasi khusus di smartphone untuk mengontrol serta mengelola seluruh proses, mulai memesan hingga pembayaran.

Cruise Origin menawarkan ruang kabin luas dan nyaman, yang memberikan pengalaman berkendara dengan kendaraan pribadi. Total ada 6 orang yang bisa “diangkut” dalam waktu bersamaan, duduk berhadap-hadapan.

Layanan ridehail tanpa pengemudi ini diharapkan akan memberikan pengalaman mobilitas yang inovatif dan tersedia bagi berbagai segmen pelanggan, termasuk pebisnis, keluarga, pengunjung, dan banyak lagi.

Mulai Awal 2026, Target 500 Unit
Cruise Origin, Taksi Otonom Honda dan GM Siap Beroperasi di Tokyo Pada 2026

Rencananya, ketiga perusahaan akan memulai layanan ridehail tanpa pengemudi ini di pusat kota Tokyo pada awal 2026. Awalnya, layanan ini akan dikenalkan dengan beberapa puluh unit Cruise Origin, sebelum diperluas hingga 500 unit.

Ketiga perusahaan juga berencana memperluas jangkauan layanan ini ke wilayah-wilayah di luar pusat kota Tokyo. Tentu saja, layanan taksi otonomi ini termasuk baru bahkan untuk Jepang yang dikenal memiliki teknologi canggih.

Honda menganggap kerja sama dengan Cruise dan GM ini akan memberikan nilai tambah pada industri transportasi di Jepang. Terutama, untuk membantu masalah-masalah di Jepang seperti kurangnya taksi dan bus.



“Karena misi kami adalah menciptakan kenikmatan dan kebebasan dalam bergerak. Lewat taksi otonom ini konsumen akan bisa menemukan nilai baru dari mobilitas, dan akan jadi langkah penting bagi masyarakat,” kata Global CEO Honda Toshihiro Mibe.

Toshihiro Mibe mengakui bahwa menggelar layanan ini di pusat kota Tokyo yang macet memang sangat menantang dan kompleks. “Karena itu, kami bekerja sama secara intens dengna Cruise dan GM untuk mewujudkan halini,”bebernya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dibandingkan dengan...
Dibandingkan dengan Wuling Air ev, Ternyata Honda CI-MEV Punya Teknologi Lebih Canggih
Uniform Muncul di JMS...
Uniform Muncul di JMS 2023, Sinyal Daihatsu Akan Hidupkan Kembali Pikap Legendaris Indonesia
Honda Siapkan Teknologi...
Honda Siapkan Teknologi Baterai Generasi Baru untuk Mobil Listrik
CEO Honda Puji Kehebatan...
CEO Honda Puji Kehebatan Mobil Listrik China, Anggap Tantangan Berat
Daihatsu Osanpo Tampang...
Daihatsu Osanpo Tampang Klasiknya Hipnotis Pengunjung JMS 2023
Dipamerkan di Japan...
Dipamerkan di Japan Mobility Show 2023, SUV Listrik Honda Prologue Goda Pasar Amerika
Honda Luncurkan Konsep...
Honda Luncurkan Konsep Kendaraan Masa Depan di Japan Mobility Show 2023
Boyong eCanter ke Indonesia...
Boyong eCanter ke Indonesia 2024, Ini Kata Bos Mitsubishi Fuso Soal Prospeknya
Jadi Penantang Tesla...
Jadi Penantang Tesla Model 3, Toyota Kenalkan Lexus LF-ZC di JMS 2023
Rekomendasi
Kena Tarif Impor 32%,...
Kena Tarif Impor 32%, Indonesia Terus Berkomunikasi Intensif dan Melobi Amerika Serikat
5 Ruas Tol Trans Sumatera...
5 Ruas Tol Trans Sumatera Digratiskan Selama Arus Balik 2025, Cek Daftarnya
Pemudik Motor Padati...
Pemudik Motor Padati Pantura Cirebon Pagi Ini, Lalin Masih Lancar
Satu Korban Jiwa Akibat...
Satu Korban Jiwa Akibat Longsor, Wisata Gunung Arjuno Ditutup Sementara
Israel: Perang Bisa...
Israel: Perang Bisa Berhenti Besok jika Hamas Bebaskan Sandera dan Tinggalkan Gaza
Garda Satu Apresiasi...
Garda Satu Apresiasi Kebijakan Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan
Berita Terkini
Pabrikan Senjata Api...
Pabrikan Senjata Api AK 47 Kembali Produksi Motor Berwarna Pink?
9 menit yang lalu
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
8 jam yang lalu
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
9 jam yang lalu
CEO XPENG: Mobil Terbang...
CEO XPENG: Mobil Terbang Akan Lebih Banyak Dibeli Dibandingkan Kendaraan Listrik
10 jam yang lalu
Honda Bocorkan Interior...
Honda Bocorkan Interior Prototipe Prelude, Ini Isi Dalamannya
13 jam yang lalu
Audi Kenalkan Supercar...
Audi Kenalkan Supercar Bermesi Diesel, Segini Tenaganya
15 jam yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved