Arab Saudi Mulai Kembangkan Taksi Udara
loading...
A
A
A
JAKARTA - Lalu lintas udara bakal menjadi pengembangan baru di kota-kota besar di dunia, salah satunya di Riyadh, Arab Saudi melalui taksi udara.
Perusahaan teknik dan konsultan dari Prancis, Setec Group sedang mengerjakan mobilitas udara perkotaan di area Kerajaan Arab Saudi. Konsep yang dibuat dan juga dikembangkan bersama mitra dan pabrikan perusahaan di Eropa ini bertujuan untuk menyediakan mobilitas udara bagi manusia dan juga barang.
Arabnews melansir, Senin (11/12/2023), solusi mobilitas baru, khususnya untuk kawasan Teluk, dengan pengembangan transportasi umum dan layanan mobilitas lunak untuk di daerah perkotaan.
“Ini seperti taksi udara . Kami telah mengembangkan studi kelayakan awal untuk Riyadh, untuk menghubungkan Riyadh dengan sentral baru yang sedang dikembangkan di sekitarnya, yaitu Diriyah dan Qiddiyah, dan layanan tersebut mungkin akan diterapkan di tahun-tahun mendatang, untuk memudahkan infrastruktur jalan, untuk mempercepat pembangunan. Transit antara sentralitas yang berbeda,” kata Patrick Bteich,seorang rekanan Setec Group.
Nama besar Setec cukup dikenal karena juga mengerjakan manajemen proyek untuk Diriyah Gate dan telah mengerjakan manajemen proyek dalam konsorsium FAST di 3 dari 6 jalur metro Riyadh. Di antara proyek andalannya, Setec mengerjakan terowongan bawah air bagian Prancis dan Inggris.
MG/Athaya Ramadhan
Perusahaan teknik dan konsultan dari Prancis, Setec Group sedang mengerjakan mobilitas udara perkotaan di area Kerajaan Arab Saudi. Konsep yang dibuat dan juga dikembangkan bersama mitra dan pabrikan perusahaan di Eropa ini bertujuan untuk menyediakan mobilitas udara bagi manusia dan juga barang.
Arabnews melansir, Senin (11/12/2023), solusi mobilitas baru, khususnya untuk kawasan Teluk, dengan pengembangan transportasi umum dan layanan mobilitas lunak untuk di daerah perkotaan.
“Ini seperti taksi udara . Kami telah mengembangkan studi kelayakan awal untuk Riyadh, untuk menghubungkan Riyadh dengan sentral baru yang sedang dikembangkan di sekitarnya, yaitu Diriyah dan Qiddiyah, dan layanan tersebut mungkin akan diterapkan di tahun-tahun mendatang, untuk memudahkan infrastruktur jalan, untuk mempercepat pembangunan. Transit antara sentralitas yang berbeda,” kata Patrick Bteich,seorang rekanan Setec Group.
Nama besar Setec cukup dikenal karena juga mengerjakan manajemen proyek untuk Diriyah Gate dan telah mengerjakan manajemen proyek dalam konsorsium FAST di 3 dari 6 jalur metro Riyadh. Di antara proyek andalannya, Setec mengerjakan terowongan bawah air bagian Prancis dan Inggris.
MG/Athaya Ramadhan
(msf)