5 Ciri Wiper Mobil Rusak, Wajib Segera Diganti

Jum'at, 16 Februari 2024 - 15:33 WIB
loading...
5 Ciri Wiper Mobil Rusak,...
Wiper yang rusak bakal mengganggu pandangan pengemudi. (Foto: Wuling)
A A A
JAKARTA - Wiper termasuk bagian mobil yang terlihat sederhana namun turut menentukan kelancaran berkendara. Komponen satu ini pun sifatnya gampang terkikis dan kerap diganti dalam jangka waktu tertentu.

Melansir laman Auto200, Jumat (16/2/2024), wiper yang rusak bakal mengganggu pandangan pengemudi sehingga dalam jangka waktu tertentu harus segera diganti. Penggantian bagian wiper mobil terletak di bagian karet karena bersentuhan langsung dengan kaca untuk membuang air hujan atau kotoran.

Berikut 5 ciri wiper mobil yang rusak dan perlu diganti:

1. Karet mulai retak dan keras


Karet wiper paling sering bersentuhan langsung dengan kaca mobil sehingga kondisinya cepat aus. Jika tampilan karet terlihat mulai retak, robek, atau keras dapat membuatnya tidak mampu menekan kaca secara sempurna. Akhirnya pembersihan kaca mobil saat sedang hujan menjadi tidak maksimal lagi dan sebaiknya diganti.


2. Mulai muncul bunyi berdecit


Jika mulai mendengar bunyi berdecit dari wiper mobil menandakan karetnya sudah terseret dan tertekan ke bagian kaca. Artinya, karet wiper tidak dapat menyentuh kaca secara sempurna. Mulailah berpikir untuk membeli wiper baru agar tidak mengganggu perjalanan.

3. Muncul goresan di kaca


Goresan yang timbul setelah penggunaan wiper menandakan ada bagian dari wiper mobil yang tidak bekerja secara sempurna. Pada akhirnya muncul goresan yang tetap ada walaupun sudah dibersihkan dengan cairan pembersih.

4. Rangka wiper bengkok


Rangka wiper yang sudah bengkok membuat gerakannya tidak optimal. Ada beberapa bagian dari permukaan kaca mobil yang tidak mampu dibersihkan oleh wiper. Kemungkinan bagian yang bengkok menyisakan area di kaca mobil yang tidak bisa dibersihkan sama sekali.


5. Perekat karet wiper rusak


Perekat karet yang rusak akan meninggalkan tanda di beberapa area yang tidak mampu dibersihkan lagi. Ketika karet sudah keras, maka saat wiper mobil dinyalakan gerakannya saat menyapu air bakal tersendat-sendat. Bahkan dapat membuat bilah wiper patah akibat terlalu sulit bergerak. Sapuan wiper tidak akan maksimal sehingga mengganggu pandangan dan membuat kaca mobil rusak kalau didiamkan.

Jika sudah mengetahu lima ciri karet wiper rusak tadi, pastikan mengecek kondisi bilah pemegangnya. Lantaran wiper mobil rusak membuat pandangan pengemudi berkurang ketika hujan turun sehingga berisiko memicu kecelakaan. Imbas lainnya, muncul baret di kaca yang sulit dihilangkan, bahkan karus ganti kaca mobil kalau tidak dapat diperbaiki.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
IIMS 2025: Banjir Mobil...
IIMS 2025: Banjir Mobil Baru, BYD hingga VinFast, Harga Mulai Rp100 Jutaan!
Industri Otomotif Terkapar,...
Industri Otomotif Terkapar, Dihantam PPN 12% dan Penyusutan Kelas Menengah
Rekomendasi Aksesoris...
Rekomendasi Aksesoris Mobil untuk Perjalanan Jauh, Siap Sambut Liburan!
Diikuti Merek-merek...
Diikuti Merek-merek Besar Otomotif, Konsep Penjualan Kendaraan lewat Carnival Dihadirkan
Gratis, Pameran Perlengkapan...
Gratis, Pameran Perlengkapan Berkendara Digelar di Fatmawati City Center
Momen Bikers Tunjukkan...
Momen Bikers Tunjukkan Nasionalisme di HUT RI
Kualitas Cat Pemicu...
Kualitas Cat Pemicu Mobil Menggelembung saat Terkena Suhu Panas
Fitur Digital Mempermudah...
Fitur Digital Mempermudah SPK Kendaraan selama GIIAS 2024
Merek-merek Besar Mewarnai...
Merek-merek Besar Mewarnai Perjalanan Panjang BAIC di Industri Otomotif
Rekomendasi
Hamzah Sheeraz Petinju...
Hamzah Sheeraz Petinju Raja KO Tak Terkalahkan, Raksasa yang Ancam Takhta Saul Canelo Alvarez
7 Film Indonesia Diadaptasi...
7 Film Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Terbaru Komang
Kisah Mpu Prapanca,...
Kisah Mpu Prapanca, Penulis Sejarah Majapahit yang Mengungsi ke Lereng Gunung Akibat Hinaan Bangsawan
Trump 2.0: Sikap Kita?
Trump 2.0: Sikap Kita?
Menang 5-6 Ronde, Mampukah...
Menang 5-6 Ronde, Mampukah Terence Crawford Bertahan dari Gempuran Canelo hingga Ronde Terakhir?
Ini Arti Sangkil dan...
Ini Arti Sangkil dan Mangkus, Kata yang Jarang Dipakai dan Diketahui Orang
Berita Terkini
Penjualan Motor Maret...
Penjualan Motor Maret 2025 Anjlok! Target 6,5 Juta Unit Tidak Tercapai?
21 menit yang lalu
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
18 jam yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
19 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
21 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
1 hari yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
1 hari yang lalu
Infografis
Jarang Diketahui, Berikut...
Jarang Diketahui, Berikut 5 Gejala Gerd yang Wajib Diwaspadai
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved