Intip Armada Baru PO Rosalia Indah, Gagah Mirip Bus Tingkat

Senin, 04 Maret 2024 - 20:15 WIB
loading...
Intip Armada Baru PO...
Bus baru PO Rosalia Indah besutan karoseri Laksana. (Foto: @laksanabus)
A A A
JAKARTA - Jelang musim mudik Lebaran 2024 , PO Rosalia Indah meluncurkan armada baru. Bus anyar tersebut menggunakan sasis tronton dibalut bodi Legacy SR3 XHD Prime besutan karoseri Laksana.

Dilansir dari akun @laksanabus, Senin (4/3/2024), secara keseluruhan bus baru ini mengusung ciri khas PO Rosalia Indah dengan warna putih dan livery oranye. Bus ini menggunakan konsep kaca depan double glass yang memberikan kesan gagah dan tinggi.

Bedanya, bus baru PO Rosalia Indah garapan karoseri Laksana ini adalah pada livery yang menggunakan grafis baru dengan perpaduan warna oranye, biru muda, putih, merah, dan kuning.

Menariknya, armada ini menggunakan cat hitam yang menyerupai jendela sehingga membuatnya terlihat seperti bus tingkat. Terlebih, bus ini menggunakan selendang ala double decker SR3 dari Laksana.



Masuk ke bagian dalam bus, tampilan cerah terpancar berkat permainan warna cokelat muda dan cream. Sementara kursinya dibuat gelap dengan menggunakan kelir merah dan hitam berkonfigurasi 2-2.

Masing-masing kursi dilengkapi dengan topangan kaki atau foot rest yang juga bisa digunakan untuk menyimpan sandal atau sepatu. Selain itu, terdapat sandaran tangan, reclining seat, dan sabuk pengaman dua titik sebagai standar keselamatan.

Penumpang juga bisa mengisi daya melalui USB yang terdapat pada setiap louver AC di bagian atas. Tersedia juga televisi berukuran besar di bagian depan untuk kebutuhan entertainment dan toilet yang berada di tengah.



Bus baru PO Rosalia Indah ini menggunakan sasis premium buatan Scania, dengan kode K410iB. Sasis ini menggunakan triple axle, yang didukung mesin berkapasitas 13.000 cc DC13, 6 silinder, turbocharger, intercooled, Scania PDE injection.

Mesin tersenut dapat menghasilkan output tenaga 301 kW (410 hp) pada 1.900 rpm dan torsi puncak 2.000 Nm pada 1.000-1.350 rpm. Sebagai penyalur tenaga dari mesin ke roda belakang, digunakan sistem transmisi GR875R, 8-percepatan Scania Opticruise with kick-down. Bus ini juga dilengkapi fungsi retarder, yang bisa disetel otomatis maupun manual.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2971 seconds (0.1#10.140)