Keren, Louis Vuitton Kolaborasi dengan Maison Bikin Sepeda

Jum'at, 04 Desember 2020 - 13:21 WIB
loading...
Keren, Louis Vuitton Kolaborasi dengan Maison Bikin Sepeda
Louis Vuitton akhirnya tertarik membuat sepeda juga. Kali ini sepeda LV Bike dibuat bekerja sama dengan Maison TAMBOITE. Foto / IST
A A A
JAKARTA - Apa jadinya jika dua merek ternama Prancis bekerja sama membuat produk berkualitas tinggi? Hal itulah yang terjadi saat perusahaan pembuat sepeda Prancis, Maison TAMBOITE bekerja sama membuat sepeda dengan Louis Vuitton . Sepeda yang dinamakan LV (Louis Vuitton) Bike itu berhasil tampil dengan mempertahakan karakter unik kedua perusahaan itu.

Maison TAMBOITE sendiri memilih sepeda klasik mereka untuk mendapatkan sentuhan khusus dari Louis Vuitton. Sesuai namanya LV Bike, otomatis simbol dan karakter Louis Vuitton lebih menonjol. Hal ini ditunjukkan denga pemilihan warna cokelat dan merah. (Baca juga : Mengejutkan, Jepang Larang Mobil Konvensional Pertengahan 2030 )

Frame sepeda klasik Maison TAMBOITE sendiri dipenuhi dengan logo ikonik Louis Vuitton. Begitu juga dengan sadel sepeda berwarna merah yang hadir dengan logo ikonik Louis Vuitton. Seluruh sepeda menurut Maison TAMBOITE dibuat dengan tangan. Frame juga mendapat perhatian khusus karena telah diperingan agar mengendarai sepeda jadi lebih ringan.

Keren, Louis Vuitton Kolaborasi dengan Maison Bikin Sepeda


Sementara Louis Vuitton juga memberikan sentuhan yang istimewa melalui pemilihan material kulit premium. Boks bagasi dan sadel menggunakan material kulit dari Louis Vuitton. (Baca juga : Kekhawatiran Elon Musk pada Tesla Terungkap Lewat Email )

Dengan tampilan klasik, sepeda itu tetap mendapatkan fitur canggih seperti GPS atau pelacak built-in, lampu LED terpisah, dan peredam kejut di bawah jok. Sayangnya, Maison TAMBOITE tidak mengumumkan berapa harga dari sepeda tersebut.Mereka hanya mengatakan sepeda akan dibuat berdasarkan pesanan. Tentunya setiap pesanan akan diberikan personalisasi guna menyesuaikan keinginan konsumen.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.0260 seconds (0.1#10.140)