Mengenal Omnibus, Jenis Bus Awal Abad ke-19 yang Ditarik Kuda

Kamis, 29 September 2022 - 10:16 WIB
loading...
Mengenal Omnibus, Jenis...
Omnibus pertama kali digagas di Prancis namun kemudian berkembang pesat ke negara-negara lain seperti di Inggris dan Amerika Serikat. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Sejak pertama kali dibuat pada 20 September 1831 oleh Gordon Bronz, bus sudah menjadi bagian dari alat transportasi massal yang digunakan masyarakat. Fleksibilitas rute yang dimiliki bus membuat transportasi massal itu selalu ditemukan di berbagai negara di dunia.

Sejalan dengan perubahan zaman dan kemajuan teknologi, moda transportasi juga menjadi semakin maju. Bus kini bahkan telah hadir dengan tenaga listrik, tanpa perlu mengisi BBM.

Konsep ramah lingkungan yang digaungkan bus listrik ini mengingatkan pada masa lampau. Sebelum bertransformasi menjadi kendaraan bermotor dan berbahan bakar minyak, cikal bakal bus di zaman dulu hanya mengandalkan tenaga kuda, yang dikenal dengan sebutan omnibus.

Transportasi omnibus pertama kali muncul di Prancis. Di Kota Nantes, ada seorang pensiunan jenderal bernama Stanislas Baudry. Ia mendirikan tempat pemandian uap di luar Nantes. Agar usahanya tersebut bisa dikunjungi banyak orang, pada 1826, Baudry mulai memberi fasilitas transportasi untuk membawa calon pelanggan.

Meskipun orang tidak benar-benar mendatangi tempat pemandian uap tersebut, layanan angkutan yang dirintis Baudry justru popular. Orang-orang menyebut layanan transportasi Baudry itu dengan omnibus. Hal itu karena tempat perhentian layanan transportasi itu bersebelahan dengan toko milik penjual topi bernama Omnes, dengan penanda toko bertuliskan “Omnes Omnibus”, berarti Omnes untuk semua.

Istilah itu dianggap cocok, sebab kata omni dalam bahasa Latin bermakna untuk semua. Saat itu, layanan omnibus, yang dapat mengangkut 14 penumpang, memang ditujukan untuk semua orang dan tanpa dipungut bayaran.

Pada 1828, Baudry mulai mengoperasikan omnibus secara komersial dan dalam skala besar di Paris. Sejak itu, omnibus semakin berkembang. Pada tahun 1836, ada total 16 operator omnibus di Paris, meliputi 35 rute.



Mengenal Omnibus, Jenis Bus Awal Abad ke-19 yang Ditarik Kuda


Saat itu pengoperasian omnibus dilakukan dengan menggunakan satu hingga tiga kuda. Kuda-kuda itu menarik gerbong yang menampung banyak penumpang. Kapasitasnya bisa sekitar belasan hingga puluhan orang. Bentuk dari gerbong ini tampak seperti gerbong kereta, bahkan ada yang bertingkat.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Inilah Jalur Kereta...
Inilah Jalur Kereta Terpanjang hingga Mencapai Ujung Dunia
Harga Tiket Kereta Api...
Harga Tiket Kereta Api Eksekutif Jakarta - Madiun, Ada yang Sampai 2 Jutaan
Sistem Kerja dan Teknologi...
Sistem Kerja dan Teknologi Kereta IKN yang Dilaporkan Sering Mogok
Daftar Rute dan Kereta...
Daftar Rute dan Kereta Api yang Dapat Diskon di KAI Expo 2024
Spesifikasi TAP, Vespa...
Spesifikasi TAP, Vespa Bersenjata Bazooka
Harga Mobil Eropa Mahal,...
Harga Mobil Eropa Mahal, Mitos atau Fakta?
Prancis dan Kanada Ciptakan...
Prancis dan Kanada Ciptakan Drone Truk Canggih untuk Militer dan Sipil
Arab Saudi Mulai Kembangkan...
Arab Saudi Mulai Kembangkan Taksi Udara 
Apes, Atap Mobil Ini...
Apes, Atap Mobil Ini Bolong Diduga Terkena Meteorit
Rekomendasi
5 Fakta Menarik Ray...
5 Fakta Menarik Ray Sahetapy, Aktor Senior yang Meninggal di Usia 68 Tahun
Arus Balik Lebaran 2025,...
Arus Balik Lebaran 2025, ASDP Berlakukan Single Tiket Mulai Besok Malam
H+2 Lebaran, Pelabuhan...
H+2 Lebaran, Pelabuhan Bakauheni Mulai Ramai Padati Penumpang ke Pulau Jawa
Berapa Kuota Negara...
Berapa Kuota Negara Per Benua yang Lolos Tampil di Piala Dunia 2026?
BRI Bagikan Tips Terhindar...
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber yang Marak saat Lebaran
10 Negara Terkecil di...
10 Negara Terkecil di Dunia, Mayoritas Luasnya Lebih Kecil Dibandingkan Ukuran New York
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
7 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
11 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
11 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
4 Tentara Wanita Israel...
4 Tentara Wanita Israel yang Dibebaskan Tersenyum dan Lambaikan Tangan ke Warga Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved