Sadis, Speed Gun Canggih ini Lebih Mahal dari Toyota New Calya

Sabtu, 19 Desember 2020 - 21:53 WIB
loading...
Sadis, Speed Gun Canggih...
Speed Gun buatan Laser Tech ini memiliki banyak teknologi canggih dan mampu memantau kecepatan mobil hingga jarak 1,5 kilometer. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Sadis, baru-baru ini perusahaan Laser Tech merilis speed gun baru bernama TruCam Laser Speed Gun II. Laser Tech membanderol Tru Cam Laser Speed Gun II di harga 50.000 Euro atau setara Rp170 juta atau lebih mahal dari Toyota New Calya yang harganya dibanderol Di Rp144,55 juta. (Baca juga : Honda Hadirkan Teknologi Konektivitas Ponsel Pintar di Motor )

Dengan harga yang sangat mahal itu tentu menimbulkan pertanyaan, apa yang istimewa dari Speed Gun itu. Laser Tech mengatakan Speed Gun itu mampu memantau kecepatan mobil hingga jarak yang sangat jauh 1,5 kilometer. Diketahui biasanya jarak pantauan speed gun hanya mencapai 200 meter. Maksimal jarak pantauan hanya mencapai 500 kilometer pun jika harus dipaksa.

Nah, TruCam Laser Speed Gun II diklaim oleh Laser Tech justru mampu mendeteksi kecepatan mobil hingga 1,5 kilometer per jam. Dengan jangkauan pantauan yang makin jauh, Laser Tech berharap tidak ada lagi pengemudi mobil yang pura-pura melambat karena paham ada speed gun.

Makin menakjubkannya lagi, speed gun ini mampu mendeteksi kecepatan dari kecepatan 2 kilometer per jam hingga 320 kilometer per jam. Selain itu speed gun tersebut sudah dilengkapi dengan kamera yang mampu mengambil gambar berkualitas tinggi. Dalam satu detik Tru Cam Laser Speed Gun II bisa mengambil foto tiga kali. (Baca juga : Aston Martin Angkat Kenangan Pesawat Supersonik Concorde )

Laser Tech mengatakan kemampuan tersebut terwujud berkat penggunaan teknologi laser. Saat ini Laser Tech mengaku speed gun itu sedang digunakan oleh polisi lalu lintas Inggris. Di tempat lain, kepolisian lalu lintas Spanyol juga dikabarkan tengah mengujicoba speed gun terbaru dari Laser Tech itu. Mereka berharap penggunaan speed gun itu mampu menurunkan aksi mengendarai mobil dengan kecepatan yang sangat tinggi di jalan bebas hambatan.

Laser Tech membanderol Tru Cam Laser Speed Gun II di harga 50.000 Euro atau setara Rp170 juta atau lebih mahal dari Toyota New Calya yang harganya dibanderol di Rp144,55 juta.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2757 seconds (0.1#10.140)