Hyperscooter Rion RE90 Dibanderol Rp220 Juta, Bisa Melesat 160 Km/jam

Kamis, 18 Februari 2021 - 15:05 WIB
loading...
Hyperscooter Rion RE90...
Rion RE90 memiliki jarak tempuh hingga 98 km dalam sekali pengisian daya. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Belum banyak orang yang mengetahui skuter elektrik bernama Rion RE90 . Ini bukan sembarang skuter, karena harganya setara dengan Mitsubishi Xpander varian termurah, yakni Rp220 juta. Kenapa bisa mahal sekali?



"Rion RE90 merupakan skuter listrik dengan performa luar biasa dan menjadi salah satu hyper skuter terkencang di dunia," kata Direktur PT ERI, Budi Kurniawan saat dihubungi. PT Enduro Republik Indonesia (ERI) yang memboyong skuter listrik tersebut di Indonesia.

Skuter ini punya bobot hanya 31 kg, berkat sasis serat karbon yang digabungkan dengan garpu depan dan lengan belakang aluminium. Tak hanya itu, tiang dan setangnya terbuat dari serat karbon.

Hyperscooter Rion RE90 Dibanderol Rp220 Juta, Bisa Melesat 160 Km/jam

Spesifikasi tersebut disempurnakan oleh jantung pacu berupa motor listrik ganda yang terdapat di masing-masing hub roda dengan pengontrol ganda yang sanggup menghadirkan daya hingga 400 ampere.

Motor listrik tersebut dilengkapi dengan baterai lithium 96,6 volt, 30 ampere yang mampu membuat Rion RE90 melesat hingga kecepatan tertinggi 160 km/jam. Sayangnya, performa itu dibatasi agar lebih aman dikendarai.



Tak hanya itu, kecepatan maksimalnya juga dipengaruhi oleh pemakaian ban balap.

Spesifikasi Rion RE90
Hyperscooter Rion RE90 Dibanderol Rp220 Juta, Bisa Melesat 160 Km/jam

- Pengontrol ganda menghasilkan 400 amp masing-masing per fase.
- Bodi dan spatbor depan Carbon Fiber
- Lengan depan dan belakang Aluminium
- Motor ganda
- Baterai lithium 96.6v 30ah 21700 sel tingkat kapasitas super tinggi
- Komputer mini internal
- Tiang Carbon Fiber
- Setang Carbon Fiber
- Ban balap PMT
- Magura MT7SLCarbon
- Kecepatan tertinggi lebih dari 160 km/jam (dibatasi sampai 128 km/jam)
- Berat 31 kg
- Perkiraan jarak tempuh 96 km per pengisian daya
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3557 seconds (0.1#10.140)