Georgina Rodriguez, Pacar Cristiano Ronaldo Dihujat karena Sabuk Pengaman

Selasa, 01 Maret 2022 - 11:45 WIB
loading...
Georgina Rodriguez,...
Georgina Rodriguez saat hadir di sebuah pemutaran perdana film The Human Voice.Foto/Just Jared
A A A
JAKARTA - Pacar Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez mendapat kecaman keras dari sejumlah lembaga keamanan karena tidak menggunakan sabuk pengaman saat berada di dalam mobil. Hal itu terungkap lewat film dokumenter I Am Georgina yang tayang di Netflix sejak Januari lalu.

Dalam film itu Georgina Rodrigiuez memperlihatkan kesehariannya sebagai kekasih sekaligus menjaga anak-anak dari pesepakbola asal Portugal itu. Dia juga selalu mendampingi mereka kemana saja.

Nah saat mendampingi itulah, Georgina Rodriguez dianggap bukan sebagai figur teladan. Pasalnya ketika berada di dalam mobil, wanita kelahiran 27 Januari 1994 itu membiarkan anak-anak Cristiano Ronaldo tidak mengenakan sabuk pengaman. Parahnya lagi model dari Argentina itu juga tidak memasang sabuk pengaman ketika ada di dalam mobil.



Georgina Rodriguez, Pacar Cristiano Ronaldo Dihujat karena Sabuk Pengaman


Tidak hanya sabuk pengaman, Georgina Rodriguez juga dianggap ceroboh dalam memasang car seat buat anak-anak Cristiano Ronaldo. Berkali-kali adegan di film itu memperlihatkan car seat yang sama sekali tidak terpasang sempurna. Pengikat yang harusnya kencang justru seakan terlepas seadanya.

Dari situ keprihatinan muncul terutama dari lembaga edukasi keselamatan berkendara dari Spanyol, Rivekids. CEO Rivekids Jose Lagunar mengatakan di film dokumenter itu Georgina Rodriguez digambarkan sebagai orang tua, influencer dan pengusaha yang sangat bertanggung jawab.

"Mengejutkannya di Netflix kita melihat orang tua dan infliuencer yang meremehkan keamanan anak-anak saat berkendara di dalam mobil. Tanpa pengikat car seat yang baik dan sabuk pengaman yang terpasang," keluh Jose Lagunar.



Dia mengatakan tidak diragukan lagi Georgina Rodriguez menunjukkan perilaku tidak bertanggung jawab. "Ini jadi contoh yang tidak bagus buat semua keluarga yang menonton dokumenter itu," jelasnya.

Hingga kini Georgina Rodriguez memang tidak menanggapi kritikan itu. Lagi pula Rivekids juga tidak mengajukan tuntutan ke pihak hukum atas kelalaian itu.

Yang pasti dokumenter itu justru berbuah manis buat Georgina Rodriguez. Pasalnya Netflix kembali mengontrak dirinya untuk membuat dokumenter kedua yang bercerita tentang dirinya yang kembali ke Manchester bersama Cristiano Ronaldo.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Pemain Sepakbola dengan...
5 Pemain Sepakbola dengan Mobil Termahal di Tahun 2025
Spesifikasi Mobil Baru...
Spesifikasi Mobil Baru Cristiano Ronaldo, Harganya Rp5,5 Miliar
Ikut Lelang Rahasia,...
Ikut Lelang Rahasia, Lionel Messi Borong Ferrari Rp538 Miliar Lebih
Tesla Model 3 Dipakai...
Tesla Model 3 Dipakai dalam Adegan Kiamat di Netflix, Ini Reaksi Elon Musk
20 Mobil Mewah Selebritis...
20 Mobil Mewah Selebritis Dunia, Leonardo DiCaprio Pilih Kendaraan Listrik
Belum Bawa Mobil Pribadi,...
Belum Bawa Mobil Pribadi, Ronaldo Gunakan Range Rover Selama di Arab Saudi
Cristiano Ronaldo Dapat...
Cristiano Ronaldo Dapat Kado Natal Mobil Mewah Rolls Royce Seharga Rp11 Miliar
Inilah Ferrari Setengah...
Inilah Ferrari Setengah Triliun yang Jadi Rebutan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
Hal Ini Bikin Ronaldo...
Hal Ini Bikin Ronaldo dan Messi Mendadak Jadi Miskin di Piala Dunia 2022
Rekomendasi
Marak Dokter Cabul,...
Marak Dokter Cabul, Penyalahgunaan Kekuasaaan hingga Krisis Etika Jadi Faktor
Ambisi Indonesia-Rusia...
Ambisi Indonesia-Rusia Bikin Internet Ngebut tapi Murah Meriah
Pungut Tarif Rp60 Ribu...
Pungut Tarif Rp60 Ribu ke Pengunjung Pasar Tanah Abang, Juru Parkir Liar Ditangkap
Ekspansi Kedai Kopi...
Ekspansi Kedai Kopi RI Tembus Pasar Australia
Pesan Baim Wong untuk...
Pesan Baim Wong untuk Paula Verhoeven Jelang Putusan Cerai: Kita Tenang Yuk
Kumpulan Doa agar Diwafatkan...
Kumpulan Doa agar Diwafatkan Husnul Khatimah, Yuk Amalkan!
Berita Terkini
Efek Lebaran 2025: Penjualan...
Efek Lebaran 2025: Penjualan Honda Naik 5 Persen, Brio Masih Dominan 50 Persen
3 jam yang lalu
10 Merek Mobil Terlaris...
10 Merek Mobil Terlaris Maret 2024: Toyota Tetap Nomor 1, BYD Menyeruak!
3 jam yang lalu
Penjualan Motor Maret...
Penjualan Motor Maret 2025 Anjlok! Target 6,5 Juta Unit Tidak Tercapai?
3 jam yang lalu
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
21 jam yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
22 jam yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
1 hari yang lalu
Infografis
5 Pejabat China yang...
5 Pejabat China yang Dieksekusi Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved