Bisa Atur Bawaan, Nih untuk yang Penasaran dengan Yamaha GEAR 125

Minggu, 29 November 2020 - 20:27 WIB
Semakin praktis dengan adanya Electric Power Socket untuk mengisi daya baterai ponsel saat berkendara sehingga Yamaha GEAR 125 menjadi pilihan yang siap diandalkan untuk menemani rutinitas harian anak muda yang aktif dan padat.



Kelengkapan fitur lainnya yaitu Yamaha GEAR 125 telah menggunakan Ban Belakang Tubeless dengan tapak lebar serta memiliki fitur unggulan layaknya skutik premium, seperti adanya fitur Answer Back System** untuk menemukan motor saat di parkiran, lampu depan LED dan lampu hazard.

Dalam mendukung rutinitas harian yang lebih semangat, Yamaha GEAR 125 tersedia dengan dua varian tipe, yaitu S-Version and Standard Version. Untuk tipe S-Version hadir dalam dua pilihan warna spesial, yaitu Prestige Silver and Matte Red. Sedangkan tipe standard hadir dalam 5 pilihan warna menarik, yaitu Matte Silver, Metallic Grey, Metallic Red, Metallic White, and Matte Greenish.

Konsep baru Yamaha GEAR 125 dijual dengan harga yang terjangkau untuk semua kalangan, untuk tipe S-version dijual seharga Rp 17.350.000 sedangkan tipe Standard dijual seharga Rp 16.750.000, seluruhnya untuk OTR Jakarta.



Mendukung pengendara Yamaha GEAR 125 yang aktif serta memiliki rutinitas harian padat, Yamaha juga menyediakan fasilitas servis reminder, lokasi dan fasilitas dealer, informasi produk, aktifitas, dan promosi melalui aplikasi My Yamaha App.
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More