Tak Lama Lagi, Perjalanan ke Luar Angkasa Berlaku untuk Umum

Sabtu, 27 Juni 2020 - 11:49 WIB
loading...
Tak Lama Lagi, Perjalanan...
Foto/Istimewa
A A A
START-UP baru, Space Perspective, telah merencanakan penerbangan keluar angkasa yang berlaku untuk umum. Penerbangan menggunakan kapsul udara yang dilengkapi dengan bar minuman dan toilet. Space Perspective masih dalam tahap membangun pesawat tak berawak itu dan akan diuji pada awal 2021.

Setiap orang pasti inginmelihat bagaimanasebenarnya ruangangkasa itu. Namun, tidaksemua dapatmelakukannya karenabutuh fisik dan nyali kuatuntuk menuju ke sana, selainkeinginan.

Space Perspective juga ingin menunjukkan bagaimana bentuk bumi. Hal ini untuk menjawab salah satu pertanyaan dasar yang sering kita jumpai di sekolah, bulat atau datar.

Kendaraan ruang angkasa buatan Space Perspective diberi nama Spaceship Neptune. Kendaraan itu hanya menampung 9 orang dan disediakan mini bar untuk menikmati makanan atau minuman selama perjalanan.

Penerbangan membutuhkan waktu sekitar dua jam ke atmosfer, di mana ia akan melayang di atas Samudra Atlantik. Kapsul akan terbang diketinggian 10.000 kaki yang terpasang pada sebuah balon besar.

“Sekarang, kami ingin membawa Anda ke tepi ruang angkasa untuk mengalami apa yang hampir tidak dimiliki siapa pun. Perspektif bumi sebagai planet, pesawat ruang angkasa untuk semua umat manusia dan biosfer global kita, berputar dalam kehampaan gelap tata surya kita di Bima Sakti,” mengutip situs web Space Perspective. (Baca: Stasiun Luar Angkasa Bakal Sediakan Toliet Baru)

Space Perspective membuat balon luar angkasa yang mampu beroperasi di dekat ruang hampa, tepi ruang angkasa. Balon ini memiliki ukuran seluas stadion sepak bola dan dapat terbang, mengapung, dan mendarat dengan halus.

Teknologi balon udara khusus ini juga telah digunakan oleh NASA selama beberapa dekade. Balon akan mengapung di atas atmosfer Bumi seperti es batu di atas air.

Jane Poynter dan Taber McCallum adalah pendiri Space Perspective yang sebelumnya ikut mendirikan World View. World View adalah perusahaan yang menyebarkan sensor ke tepi ruang angkasa atau stratosfer melalui balon udara.

Jane mengungkapkan, sebagai spesies multiplanet, di mana manusia menjelajahi ruang untuk perbaikan seluruhnya. Ini merupakan pencarian yang telah dicanangkan oleh Space Perspective.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2517 seconds (0.1#10.140)