OLX Autos IMX 2022 Mengangkat Wajah Modifikasi Indonesia guna Setara Level Dunia

Sabtu, 01 Oktober 2022 - 22:14 WIB




"Kalau di luar Amerika sana harga untuk membelinya bisa Rp4 miliar. Ini dibuat di Tangerang jadi cuma butuh ratusan juta rupiah," ujarnya.

Bamsoet, panggilan akrabnya, mengatakan selain mengangkat wajah modifikasi ke level dunia, modifikator Indonesia juga perlu memanfaatkan potensi di dalam negeri. Bonus demografi yang dimiliki di Indonesia justru jadi pasar potensial yang sangat tinggi.

Anak-anak muda yang ada saat ini menurut Bamsoet ke depannya tidak akan mau memiliki mobil yang apa adanya. Mereka butuh mobil yang tampil beda dan mewakili karakter atau pribadi mereka. Hal itu yang ditawarkan mobil-mobil modifikasi.

"Selain itu bisnis modifikasi juga akan membuka lapangan kerja dan mendorong perekonomian kita," jelasnya.

Potensi eknomi mobil modifikasi itu juga yang dirasakan langsung oleh OLX Autos belakangan ini. COO OLX Autos Hendri Tadjuni mengatakan saat ini pasar mobil bekas cukup meningkat. Hal itu terjadi karena adanya masa inden mobil-mobil baru yang sangat panjang. Alhasil banyak orang melirik mobil bekas bagi mereka yang butuh mobil dengan cepat.





Selain itu faktor peningkatan juga terjadi karena adanya anak-anak muda yang memanfaatkan mobil bekas untuk dijadikan mobil modif.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More